Disclaimer: Inuyasha belong to Rumiko Takahashi
Note: Cerita ini akan dibukukan. Apa yang ada di sini hanya 'intipan' semata, sisanya ada di buku :)
Thank you yang udah nunggu setahun untuk buku ini.
.
.
.Inuyasha menghela napas lelah, menatap langit biru di mana serangga aneh dengan ukuran tidak biasa tengah terbang. Kicauan burung masih sama dengan yang ada di dunia manusia. Hutan belantara beraura mistis yang sangat kental hingga mampu meremangkan bulu kuduk. Tangan meraba rerumputan yang ada di sampingnya. Menariki hingga putus, lalu membuang sembarang. Hari ini, sudah tahun ketiga ia datang kemari. Ke dunia Ayakashi.
Pemuda berambut hitam panjang itu memandang sekitar kembali, tidak juga bosan dengan lanskap alam yang tersedia, pepohonan memiliki warna berbeda dengan yang ada di dunianya.
Tampak horor sekaligus indah.
Beberapa peneliti mengatakan jika itu sebab dari energi supernatural yang ada di dunia ini.
Inuyasha berdecih pelan. Untuk kesekian kalinya dalam tiga tahun ia dipaksa mengikuti tes dan datang ke dunia Ayakashi. Ujian yang diadakan hanya untuk melihat apakah murid-murid dapat melakukan perjanjian dengan bangsa Yokai.
Kontrak.
Dua dunia mereka saling terhubung dengan sebuah kelambu gaib. Menurut legenda, itu terjadi agar dunia mereka tidak berbenturan, mengingat sebelum adanya kelambu gaib ini, manusia dan Ayakashi sering berperang. Lebih banyak darah manusia yang tumpah.
Bukan berarti Yokai dari dunia Ayakashi tidak mampu menembus portal dan datang ke dunia manusia. Tentu mereka bisa melakukannya, namun diperlukan energi yang cukup besar serta kemampuan memahami segel yang memadai.
Berbalik dengan manusia yang akan ke dunia Yokai, mereka hanya perlu waspada terhadap serangan para siluman tersebut. Sebab leluhur mereka telah mengetahui celah untuk menembus portal yang Ada.
Karena itu, sebelum menyeberang lebih baik manusia sudah memiliki kematangan mental dan persiapan diri untuk melawan.
Dan, bukan sembarang manusia yang dapat menyeberang apalagi bisa melakukan perjanjian dengan Yokai. Hanya mereka yang memiliki energi supernatural—biasa disebut sebagai Aether, yang dapat melakukannya. Aether ini pun menjadi makanan spiritual bagi para yokai untuk menambah kekuatan mereka.
Dengan kata lain, mereka yang terlahir dengan kemampuan khusus saja yang mengetahui keberadaan portal dua dimensi dan mengadakan perjanjian.
Pemerintah mengetahui hal tersebut dan sudah lama mengumpulkan orang-orang yang memiliki kemampuan memanipulasi Aether.
Ada Akademi khusus yang dibuat untuk mengolah calon-calon ini. Setelah lulus, mereka akan bekerja langsung di bawah pemerintahan atau pada lembaga rahasia.
Bisa juga mereka bebas, namun dengan pengawasan yang ketat jika mereka memilih terjun langsung ke lingkungan sosial di mana manusia normal berkumpul. Bagaimanapun mereka memiliki hak yang sama dengan yang lain, terlepas apakah mereka memiliki kemampuan ajaib atau tidak.
Banyak kelompok independensi yang merekrut hasil 'olahan' pemerintah. Menyuarakan kebebasan serta idiologi yang beragam.
Beruntung atau tidak beruntung, Inuyasha salah satu yang memiliki aether dalam tubuhnya. Aether biasa terbentuk ketika seseorang berusia tiga belas tahun, ketika mereka mendekati masa remaja.
Aether dapat muncul karena faktor keturunan atau memang saat masih kecil sudah terekspos dengan keberadaan Ayakashi. Setiap manusia memiliki potensi aether, hanya saja tidak semua bisa mengaktifkan dan memanipulasinya.

KAMU SEDANG MEMBACA
SESSHOMARU (Dibukukan)
FanficSessInu. Mpreg. Yokai AU. Pre-order dibukukan. "Kau antara menjadi orang yang getir atau orang yang lebih baik. Semua sesederhana itu. Kau bisa mengambil hikmah dari apa yang telah terjadi dan membiarkan hal tersebut membuatmu menjadi orang yang leb...