Pengertian Zodiak
Secara etimologi zodiak (zodiac) berasal dari kata latin zodiacus yang berarti (lingkaran) hewan. Hal inilah yang melatarbelakangi pemakaian nama-nama binatang untuk menamai zodiak. Secara ilmiah zodiak berarti menyatakan suatu siklus tahunan dari 12 wilayah sepanjang lingkaran ekliptik (yaitu suatu pola lintasan perubahan posisi matahari di angkasa) yang terbentuk karena lingkaran ekliptik ini dibagi oleh gugus-gugus bintang menjadi 12 area dengan ukuran busur yang sama.
Pembagian Gugus Bintang
Pembagian gugus bintang di langit ini dilakukan sepanjang eliptik *(“lintasan” semu matahari) dan pembagian dimulai dari vernal equinox (perpotongan antara ekliptik dan garis khatulistiwa bola langit). Oleh ilmuwan jaman Babilonia lingkaran eliptik dibagi menjadi 12 wilayah ** dengan ukuran sama
Keterangan:
*) :
Eliptik bukanlah lintasan matahari mengelilingi bumi melainkan perbedaan posisi matahari di langit relatif terhadap bumi yang berubah sekitar setiap hari sehingga dalam waktu satu tahun akan membentuk alias satu lingkaran penuh.**) :
Sebenarnya gugus bintang tidak hanya 12, melainkan 13 yaitu gugus Ophiucus (yang baru-baru ini heboh disebut sebagai zodiak ke-13 tetapi pada western zodiac (yang mengacu pada tropical zodiac atau sidereal zodiac) gugus ini tidak dipakai salah satu alasannya adalah matahari hanya berada pada gugus ini selama 18 hari. Semoga suatu saat saya bisa menulis tentang Ophiucus.Fungsi Zodiak
Fungsi utama zodiak adalah semacam peta kedudukan atau posisi matahari di angkasa, tetapi sayangnya karena berbagai alasan ternyata zodiak dimanfaatkan (disalahgunakan?) secara paksa MUNGKIN keluar dari ranah ilmiah untuk meramal nasib seseorang (seperti buku sebagai kipas). Tetapi alangkah mengenaskan nasib zodiak karena dia tidak seperti buku tulis yang masih dikenali fungsi utamanya. Fungsi utama zodiak ternyata telah terkaburkan dan terpinggirkan oleh fungsi lainnya (walau mungkin fungsi lain tsb benar-benar muncul karena ada pemaksaan).
KAMU SEDANG MEMBACA
Zodiak
RandomSemua yang berkaitan tentang zodiak ada disini. Apakah kamu tau zodiakmu? Dan apa saja keberuntungan dan sifat tentang zodiakmu? Ayo baca fakta-faktanya! Jangan lupa vote dan comennya saat membaca. FOLLOW JUGA SUPAYA KITA SAMA-SAMA NYAMAN.