Before Story + Chapter 1

611 16 6
                                    

SUPERNOVA

"Masa dimana riwayat sebuah bintang berakhir. Pada bintang yang sangat besar, ditandai dengan ledakan karena intinya akan runtuh dan akan merilis sejumlah besar energi."

Author : Jihan Kusuma

Cast :

·         All of EXO members

·         [READERS/Ori Character] as Cha Ahri

·         You’ll find by your selves

Genre :

·         FANTASY [HARD]

·         Romance

·         Brothership

·         Family

·         Friendship

·         Lil bit Drama

·         Lil bit comedy

Length : BEFORE STORY-CHAPTERS-EPILOGUE

DESCLIMER : Jihan Kusuma’s present| ©Author copyright | COPY with Author’s name or PERMISSION| Don’t LIKE don’t READ | DO NOT BASH my fanfiction | OBLIGED to COMMENT | Alright reserved |

Happy Reading Guys!

 

-Before Story-

Beratus-ratus tahun lalu sebelum para ilmuan memberi nama galaksi ini, sebelum mereka menobatkan Capella sebagai salah satu bintang paling terang di langit, dan sebelum pluto dicoret dari daftar planet yang ada pada tata surya kita. Sesuatu itu terjadi. Dimana hanya alam semesta dan Tuhan yang mengetahuinya.

Kejadian ajaib itu terjadi setelah meledaknya supernova di Langit Barat. Tidak ada yang bisa menyadari jika supernova paling langka itu menghasilkan sebuah titik baru diluar sana. Setelah berminggu-minggu, sisa-sisa supernova mulai tampak dan muncul kepingan-kepingan bintang yang mengambang diatmosfer.

Namun,

Ditengah itu semua, lahirlah sebuah planet baru yang tidak diketahui bagaimana proses terbentuknya. Planet kecil yang bersinar benderang dengan aliran listik dan panas yang bisa menghasilkan energi baru disana.

Lahirlah mahluk-mahluk baru yang memanfaatkan energi-energi itu. Bukan hanya memanfaatkan, tapi energi-energi itu juga mengalir dalam darah mereka. Bernaung di dalam jantung mereka yang sekeras batu pualam dengan darah warna biru tua yang membawa aliran kekuatan mereka.

Karena kemampuan mengendalikan energi itu, mereka mulai membangun kota mereka yang serba canggih dengan listrik dimana-mana. Bentuk mereka sangat sempurna. Hampir menyerupai manusia biasa. Ingat. Hampir.

Secara sekilas memang mereka sangat mirip dengan manusia. Memiliki dua jenis kelamin yang dengan mudah bisa dibedakan. Laki-laki berambut pendek, wanita berambut panjang; laki-laki bersuara besar, wanita bersuara melengking; dan keduanya sama-sama menghirup oksigen.

Namun yang membuat mereka berbeda adalah otak mereka yang berukuran lebih kecil namun sangat cerdas. Ada sebuah simbol berbentuk segi enam di dada kanan mereka. Tanda itu bisa disebut sebuah simbol khusus bagi penduduk asli planet itu.

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Oct 26, 2014 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

[EXO Fanfiction All Member] SUPERNOVATempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang