Cukup Aku dan Tuhanku

13 1 0
                                    

Mana jancukmu yang mengundang kemesraan....?
Sapaan tanpa ada kata dusta,
Mengikat tali persaudaraan antara kita....
.
Mana Takbirmu yang mengundang kerusuhan...?
Seruan yang memporakporandakan,
Bahkan keutuhan negara terceraiberaikan....
.
Mana dosa dari tingkahmu...?
Yang membuat sadar dan kembali,
Pada sang pencipta hati....
.
Mana amal baikmu....?
Yang menjadikan sombong merasa  paling baik,
Sampai lupa dengan sang khaliq...
.
Mana mata hatimu...?
Bukalah !
Buruk ataupun baik tidaklah ada yang permanen....
Kau ataupun saya adalah makhluk, 
Sungguh tak layak bersifat tuhan !
Cukup !
Cukup aku dan tuhanku !

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Nov 25, 2019 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

Cukup Aku dan TuhankuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang