"Oke hari ini kita belajar sejarah kehidupan. Ada yang mau bertanya tentang materi ini?" Tanya bu Nana sambil memegang buku sosiologi.
"Ini tidak ada yang mau bertanya? Oke, kalo begitu biar ibu yang nanya kali--"
"Ibu saya ingin bertanya, Kenapa manusia diciptakan dan lahir? Padahal manusia hanya merusak lingkungan, termasuk saya hehe suka buang sampah sembarangan." Potong Ersna dengan cepat. Bu Nana tersenyum dan menjawab, "Manusia diciptakan untuk menjalankan suatu ibadah dan ditugaskan untuk menjaga alam di bumi. Dan manusia yang pertama di dunia ini adalah Nabi Adam as. Ada lagi yang mau bertanya?"
"Ibu, Kenapa manusia wajib bersosialisasi? Emang manusia gak bisa hidup mandiri?" Tanya Ersna lagi. Kali ini bu Nana menjawab dengan sabar, "Karena Manusia itu makhluk sosial. Saling membutuhkan. Contoh, kamu membutuhkan Ilmu disekolah dari siapa? Guru kan? Nah maka dari itu manusia harus saling melengkapi. Oke, jam pelajaran kita sudah habis. Jangan lupa kerjakan tugas di halaman 46, besok dikumpulkan!" Teriak Bu Nana.
Ersna Aditya Morgan. Dia salah satu cowok yang bisa di bilang terkenal, kaya? Ku rasa tidak, dia sederhana, baik hati dan santai tapi serius dalam menjalani kehidupan. Tetapi hal yang tidak ku suka dari nya adalah selalu menggampangkan masalah. Apapun masalah nya, dia selalu bersikap santai seolah tidak ada terjadi apa apa.
Kami baru bersekolah di SMA Pancasila Agung yang terletak di kota Jakarta Timur. Seperti hal nya siswa yang baru masuk SMA, pasti akan ada acara MOS lalu dilanjutkan dengan Kegiatan LDKS. Kedua kegiatan itu ku jalani dengan senang hati walaupun agak sedikit terpaksa.
3 Bulan berlalu, Kami sudah bisa beradaptasi dengan lingkungan sekolah yang baru ini. Aku cukup punya banyak teman baik perempuan maupun yang laki laki. Aku beruntung mendapatkan kelas yang siswa nya tidak membuat anggota geng. Kami semua berteman, mungkin suatu saat akan ada masalah yang bikin kalian kesal, begitu pun aku.
OH IYA!
Aku lupa memperkenalkan diriku, nama aku Nanda Putri Ayunda. Banyak hal yang ingin ku ceritakan kisah ini kepada kalian. Aku harap kalian menikmati cerita ku ini dan tidak juga bosan.
Aku sangat beruntung bisa menceritakan ini, aku harap kalian setia hingga akhir cerita. Terima kasih!!
Next episode 1->
KAMU SEDANG MEMBACA
Adore You
Romance"Hari ini kita akan melakukan suatu organisasi yang bermanfaat bagi masyarakat!" Suara lantang dan tegas itu, berasal dari cowok yang berdiri di tengah tengah podium. "Saya, Ersna Aditya Morgan, selaku Ketua organisasi sosial dari eskul Dance. Semog...