Dicintai?

12 0 0
                                    

"dicintai atau mencintai?"
mencintai jawabku,
karna kala itu menurutku lebih baik aku mencintai walau tidak dicintai.
tapi, ternyata dicintai itu juga sebuah keharusan, dengan mencintai orang yang tidak mencintaimu itu hanya akan buang buang waktu, pernahkah berpikir apakah rasamu itu membuatnya terganggu?.

mencintai hanya untuk orang orang yang berani, berani mengungkapkan berani sakit hati berani menerima kenyataan bahwa yang ia cintai bukanlah kamu.

"tapi kita tidak tahu, bisa saja seseorang yang kita cintai juga mencintai kita kan?" mencintai hanya untuk orang yang berani, berani mengutarakan isi hati, yang kita semua tau jika tidak bertanya jawabannya akan selalu "tidak", jika beruntung kita juga akan di cintai jika tidak ya mau tak mau akan menerima resiko yang ada. jadi mari mencintai sewajarnya, mencintai harus bersahabat dengan ikhlas, jika rasamu tak terbalas.

maka kebanyakan orang memilih mencintai dalam diam (termasuk aku) karna terlalu pengecut, enggan bertemu dengan sakit hati,kecewa, dan kawan kawannya.
jika kamu memilih untuk mencintai, mulailah dengan cara mencintai dirimu sendiri. sesekali kamu harus merasakan bagaimana rasanya dicintai.
dari situ kamu akan mengerti.
dicintai seseorang yang juga kita cintai adalah sebuah rasa yang mengagumkan.
karna dirimu layak untuk lebih dulu dicintai daripada mencintai seseorang yang tidak mencintaimu.

random thoughtsWhere stories live. Discover now