Mati

97 9 0
                                    

Warna ini kian menghitam
Kadang pula memutih
Kini rakyat jelata ini merasa kesepian
Menghadapi betapa monotonnya hidup ini

Layaknya pohon yang baru saja bersemi
Kini gugur secara tiba-tiba
Pohon tersebut makin mengering
Tanpa ada pupuk yang menolongnya

Tuhan, inikah keadilan?
Mengapa kau biarkan pohon itu bersedih?
Bukankah engkau penolong semua umat?
Terserah, biarkan saja hati ini mati

Antologi Puisi : Pesan TersembunyiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang