Apa itu Elf?

943 76 2
                                    

[Definisi]
Secara umum elf adalah sejenis makhluk mitologi yang menyerupai manusia namun memiliki ukuran tinggi lebih pendek dari manusia rata-rata.

[Elf Laki-Laki dan Perempuan]
Elf laki-laki terlihat dari tubuhnya lebih berotot dan lebih berat ketimbang elf perempuan. Terkadang beberapa elf laki-laki juga secara fisik terlihat dari janggut dan kumis yang dipelihara dengan baik.

[Ciri Umum]
Ciri-ciri mereka secara umum selain tubuhnya yang kecil, adalah bertelinga panjang, lebar, dan runcing pada ujungnya. Kebanyakan elf memiliki kulit yang berwarna keemasan dan berambut gelap.

Mereka juga bertubuh ramping, luwes atau gesit dan mampu bergerak sangat cepat dibandingkan manusia

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Mereka juga bertubuh ramping, luwes atau gesit dan mampu bergerak sangat cepat dibandingkan manusia. Mereka berukuran rata-rata tinggi lima sampai enam kaki dengan berat sembilan puluh lima sampai seratus tiga puluh lima pon.

[Kelebihan Elf]
Elf mampu bangun lebih lama dan tidak tidur seperti kebanyakan makhluk lain. Mereka rata-rata tidur kurang lebih empat jam sehari. Itu membuat mereka tidak mudah terpengaruh oleh mantra-mantra penidur dan juga lebih aktif daripada ras lain.

Elf juga tidak mengalami penuaan atau penambahan usia yang terlihat secara fisik seperti makhluk lain. Rata-rata mereka terlihat seperti umur dua puluh lima tahunan dari awal lahir hingga akhirnya mereka mati. Yang membuatnya lebih tua saat bertambahnya usia secara fisik adalah kekuatan mereka berkurang namun secara mental mereka bertambah kuat.

>>Next : Elf di Berbagai Negara<<

[COMPLETED] Book of Elves (2020)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang