Hai salam kenal ,saya seseorang yang menyukai petualangan ,dan di sini saya akan menyeritakan cerita saya.
Cerita ini nyata terjadi di kehidupan saya ,bukan mimpi atau khayalan semata
Saya mulai ya........
Rabu 7 Oktober 2020 ..
Pagi itu cerah ,matahari bersinar seperti biasa nya ,burung" berkicau ,dan awan pun nampak putih menyelimuti langit biru yang cerah ,seakan hari itu adalah hari yang pas untuk berpetualang.
Emang si pada hari Rabu itu ,saya berniat untuk berpetualang bersama teman" saya ,saya berniat untuk mendaki gunung seminung yang terletak di provinsi Lampung ,Lampung barat.
Kami sudah mematangkan persiapan ,mulai dari ,ujung kaki sampai ujung dunia .....eh ,ujung rambut wkwkwk.
Kami kumpul di suatu rumah kawan saya ,di situ saya packing alat" gunung saya dan perlengkapan lain nya ,setelah selesai semua kami pun berangkat pada pukul 8 pagi.
Singkat cerita ,di saat kami sedang di perjalanaan ,kami di hadang hujan deras ,kami pun terpaksa berenti ,karena kami mengendarai motor ,tetapi di pikir" kalau kami berhenti lama ,kita akan sampai pada kaki gunung pada malam hari ,akhirnya kami membulatkan tekad untuk menerobos hujan tersebut.
Pada pukul 13:00 kami tersesat di tambang pasir ,kami pun panik karena tidak tau jalan keluar ,tambang pasir tersebut berdiri di tengah hutan ,tetapi beberapa jam kemudian ,sekitar jam 15:00 kami menemukan jalan keluar ,alhamdulillah ucap saya dalam hati.
Singkat cerita kami sampai pada pos pendaftaran gunung seminung pada jam 17:00 ,dalam hati saya sudah ragu untuk mendaki malam ,bukan takut,tetapi lebih beresiko mendaki malam ,persiapan mental,fisik harus kuat untuk melawan hal" yang tak bisa di cerna oleh akal sehat ,terus kami makan ,istirahat dan persiapan untuk memulai pendakian .kami mulai menapakkan kaki di hutan liar pada pukul 19:00
DAN DI SINI HAL" MISTIS TERJADI PADA SAYA DAN KAWAN" SAYA ........
Sekitar pada pukul 20:00 malam kami berhenti di pos 1 ,ada 4 post di gunug tersebut ,di pos 1 kami istirahat makan minum dan sebagai nya, ada teman saya yang menyiapkan mie ,ada juga yang menyiapkan kompor sedangkan saya sedang mengecek Medan untuk perjalanan selanjutnya.
Di saat saya setelah selesai mengecek Medan selanjutnya ,saya diam dan melihat teman" saya sedang memasak ,posisi saya ada di tengah" hutan liar atau hutan rimba ,di mana hutan tersebut belum terjamah oleh orang ,di sana masih banyak hewan liar ,seperti macan,harimau,monyet ,lutung(monyet yang warna nya hitam pekat) dan lain lain.
Di saat saya sedang melihat kompor ,dan mengaduk mie tbtb ada suara seperti ranting yang besar jatuh
Krezekkkk!!!!Di tambah suara seperti macan
Khaughhhhh!!!!
Dari tempat gelap ,seketika saya menyenteri tempat tersebut dan saya melihat mata menyala ,saya langsung mengalihkan pandangan dan harus berpikir positif .
-alah pasti ranting jatuh
-tetapi ngga mungkin kalo ranting jatuh suaranya seperti macan
- alah paling babi hutan
-tapi kan babi hutan suara nya ngga seperti itu ,juga babi hutan setau saya mata nya tidak menyala kalau di kasih peneranganDi situ saya langsung berpikir negatif ,
Ini pasti macan ,kalo ngga harimau sumatera ,sebernya kawan saya tau akan suara itu ,tetapi meraka hanya memilih diam ,dan melanjutkan memasak mie.Dari situ saya mengeluarkan golok rimba dan saya ikatkan di sabuk saya ,pada saat mie sudah matang pun saya tetap memegang golok rimba
Tangan kanan megang golok
Tangan kiri megang sendok
,Setelah selesai makan saya minum dan bergegas melanjutkan perjalanan.Berselang beberapa jam sekitar jam 21:00 kami berhenti dan istirahat .
Bodoh nya kami ,kami berhenti di bawah pohon besar yang banyak akar gantung nya ,biasanya di pohon seperti itu banyak jin atau mahluk halus lain nya (menurut kepercayaan masing") dan di situ juga saya mendengar seperti suara harimau
Khaughhh!!!
Khaughhh!!!
2x saya mendengar dan saya langsung melanjutkan perjalanan saya .Di saat mau berjalan ada yang janggal di sini tbtb tas saya beratt bener ,padahal sebelum nya oke" aja ,enak buat nanjak ,setelah duduk di bawah pohon seperti membawa batu banyak bener ,
Kawan saya juga merasa seperti itu ,kaki dia berat dan pundak nya berat.kawan saya yang satu nya tbtb merasa pusing dan mual ,padahal sebelum nya kami tak merasa sakit ,mie yang kami masak pun belum kadaluarsa atau basi .dalam hati saya ,pasti ini di ikutin jin.
Sebelum saya memulai perjalanaan saya membaca doa ,dan perjalanan kami lanjutkan.
Akhirnya kami sampai pada puncak seminung pada pukul 23:00 ,kami langsung bagi tugas ,ada yang masak ,ada yang masang tenda ,setelah semua selesai kami pun makan,minum ,menghangatkan tubuh ,dan sembari berbincang dan bercanda ,keadaan pun mulai membaik tak seperti sebelum nya yang hanya diam dan bengong setiap jalan.
Kami pun tertidur....
Di saat tertidur saya merasa ada yang mengelilingi tenda kami ,seperti suara sepatu
Crak-crak-crak-crak!!
Pada saya liat keluar tak ada siapapun ,karena itu pukul 2 malam ,dan suhu 10° ,jarang orang yang berani keluar dari tenda pada suhu segitu kecuali benar" terpaksa ,saya membuka tenda dan melihat sekeliling untuk sementara ,berselang 30 menit tak ada orang yang keluar
Aneh....
Bukan nya tadi ada suara sepatu ya (dalam hati saya)
Saya menutup pintu tenda dan melanjutkan tidurNah di saat sudah mulai terlelap suara itu terdengar lagi tetapi saya bodo amat ,saya mending tidur lagi
Keesokan pagi nya saya bangun sekitar pukul 8 pagi dan saya merasa badan saya merasa bugar ,
Lalu kami membuat kopi hangat dan berbincang dengan pendaki lain nya
Kami pun berbincang ...tanpa ku sadari waktu sudah menunjukan pukul 11 siang ,kami pun packing dan berjalan untuk pulang ,di saat sebelum melanjutkan arah pulang kami berdoa menurut kepercayaan masing" ,dan kami berjalan
Sedih rasanya meninggalkan puncak ,tapi mau gimana lagi ,kami hanya pendatang yang tak bisa tinggal lama"
Pada pukul 13:00 Alhamdulillah kami sampai pada posko pendaftaran
Pada sampai posko teman" saya langsung bercerita tentang kejadian mistis semalam ,karena di dunia pendakian tidak boleh menyeritakan hal mistis saat di gunung ,ceritakan lah saat kamu sudah turun gunung
Di situ kami mengobrol
Dan ada satu kawan saya yang bercerita ,
Bahwa saat pulang tadi dia melihat daun bergerak sendiri ,padahal semua daun lainya diam ,karena di situ tak ada angin,tak ada hewan ,janggal nya daun itu bergerak sendiri ,tetapi hanya dia yang menyadari ,Oiya satu lagi ,kan di posko itu banyak anjing untuk jagain motor dan kendaraan lain nya ,pada saat kami arah muncak anjing diam ,tetapi pada saat kami turun dari gunung anjing itu menggonggong semua dan ada yang ngelulu
Auuuuuuuuu
Seperti serigala
Kalo kata orang" sih kalo anjing ngelulu berarti melihat mahluk halus ,tapi ntah juga si ,di situ saya berbicara pada hati kecil sayaSAMPAI KAPAN KALIAN AKAN MENGIKUTI SAYA ...SAMPAI RUMAH ?? (Jin/mahluk halus )
Setelah beberapa jam kami pun melanjutkan perjalanaan menuju rumah dan kami pun sampai pada rumah masing" pada pukul 17:00 ,
Alhamdulillah ucap syukur pada Tuhan yang maha esa .dari situ saya sempat berpikir
Tadi malam berarti saya di teror jin.
Terus saya saut pautkan dengan hujan dan kesasar........OIYAAAAAA SAYA PAHAMMM.....
Sebenarnya alam sudah memberitahu saya untuk tidak melakukan pendakian pada malam itu
Alam sudah memberikan tanda"
Dari hujan deras
Di sasarkan
Aneh nya di saat hujan deras.
Di saat kami meneduh hujan itu berhenti
Tetapi di saat kami melanjutkan perjalanaan hujan itu semakin deras ,seakan kami di larang untuk mendaki ,tetapi sudah terlanjurMaafkan aku tuhan ,karena telah menyombongkan diri ,terimakasih telah menjaga ku sampai aku tiba di rumah dengan selamat .
Mungkin segitu aja cerita dari aku ,nantikan cerita aku yang lain
SALAM LESTARI
INDONESIA,LAMPUNG ,TANGGAMUS 15 Oktober 2020
KAMU SEDANG MEMBACA
teror gunung
Adventurehai saya seseorang petualang .cerita ini berdasarkan kisah nyata gw.ngga di buat" apalagi menghayal , Kalau suka silahkan baca kalau tak suka ya ngga papa :v