Sedikit cuitan tentang sebuah pengalaman
Ya, pengalaman yang terjadi dan berlangsung begitu saja
Pertama kali mengenal di WP
Pertama kali bertemu juga melalui WP
Yang awalnya gak demen menjadi temen
Dari temen menjadi jodoh betulan
LDR setahunpun dijalani
Sampai akhirnya keputusan hijrah harus diambil
Demi masa depanku bersamanya
Pada akhirnya kami bisa bersatu
Semakin lengkap karena kehadiran buah cinta yang sangat dinanti-nanti
Tampak aneh, namun semua ini bisa menjelaskan
Bahwa apapun bisa terjadi dalam sebuah kehidupan
Jodoh, rezeki, mati semua telah diatur bisa datang dari manapun
Bertemu dengannya
Berkenalan dengannya
Menulis cerita bareng-bareng bersamanya
Hingga akhirnya bisa menjalani bahtera rumah tangga bersamanya
Dan membesarkan buah hati yang baru menginjak sebulan bersamanya
Teruntuk istriku tercinta, @Syam99s / Rifa
Mungkin perjalanan kehidupan kita tidak seindah yang dibayangkan orang selama ini, banyak cobaan yang benar-benar sangat berat harus kita lalui
Kadang aku merasa aku adalah makhluk tak berguna saat aku hanya bisa melukai hatimu
Tapi satu hal yang harus kau tahu
Bahwa cinta ini tak akan pernah berubah sejak aku mengenalmu di dunia literasi ini
Rasa ini
Tekad ini untuk tetap berjuang bersamamu, dalam suka dan duka, seperih apapun kehidupan yang akan kita jalani.
Aku tak akan menyerah demi kamu dan demi jagoan kecilku, Albian.
Semoga engkau tak pernah lelah mendampingi manusia yang penuh dengan kekurangan ini.
Menjalani hubungan yang berawal dari dunia maya bukan sesuatu hal yang memalukan, bahkan banyak hal positif yang bisa saya ambil dari hal tersebut, apalagi jika memiliki hobi sama dengan pasangan awalnya, yaitu sama-sama menyukai seni menulis, walau masih abal-abal begini.
Karena cinta itu harus diperjuangkan.