
dominicuan
Bayangkan kita sedang menonton 2 adegan. Adegan pertama, kita melihat karakter utama turun dari mobil sambil membawa belanjaannya. Dia menekan tombol untuk mengunci mobil dan berjalan ke pintu depan rumahnya. Dia membuka pintu, kaki kanannya yang pertama kali memasuki rumah. Di saat yang sama, rumahnya meledak. Adegan kedua, kita melihat karakter utama yang sama, keluar dari mobil membawa belanjaan dan berjalan ke rumahnya. Kali ini, kamera berpindah ke loteng di atas rumah. Sebuah bom rakitan dengan timer yang mulai menghitung mundur ketika tombol kunci mobilnya ditekan. 30 detik tersisa. Persis waktu yang dibutuhkan untuk masuk ke rumah. 25 detik. Kakinya sudah melangkah masuk. 20 detik. Pintu depan dikunci. 15 detik. Belanjaan mulai dimasukkan ke laci dan kulkas. 8 detik. Ada belanjaan yang ketinggalan di mobil. 5 detik. Dia berjalan santai ke pintu depan. Tangannya memutar kenop pintu. 3... 2... 1... Apa yang berbeda dari 2 adegan tadi?

dominicuan
Bisa dilihat, pembeda utama antara surprise dan suspense adalah seberapa cepat resolusi atau ekspektasi dipertahankan. Surprise berusaha memutarbalik ekspektasi secepat mungkin sedangkan suspense mengulurnya. Surprise terjadi ketika ekspektasinya berubah sedangkan suspense menunda ekspektasinya terkonfirmasi. Kita juga bisa melihat perbedaan pengalaman emosi audiens di antar keduanya. Surprise membuat kita terkejut, sedangkan suspense membuat kita menunggu atau mengantisipasi. Dua istilah berbeda dengan cara kerjanya masing-masing, tapi apakah artinya kita memilih salah satu? Menariknya, kedua buku yang gw kutip sepakat kalo keduanya punya banyak irisan dan bisa saling melengkapi. Surprise bisa menjadi setup suspense atau menjadi resolusinya. Sebaliknya, suspense bisa berperan dalam menyiapkan surprise yang memutarbalik ekspektasi. Khusus untuk topik ini dan selanjutnya, kita hanya akan membahas suspense. Gw ngerasa udah ada banyak penulis yang membahas surprise secara lebih mendalam dan lebih baik. Kali ini gw pengen mencoba bikin suspense mendapat perhatian yang sama dari para penulis! Kita udah kenalan dengan definisi surprise dan suspense serta perbedaan keduanya. Kalo kita balik ke 2 contoh adegan di awal post, mana menurut kalian yang surprise dan suspense? Apa alasannya? Gw juga tertarik apakah kalian pernah mendengar atau punya penjelasan berbeda soal definisi surprise dan suspense. Kalo iya, feel free to share it with us! Jangan sungkan juga buat membagikan penilaian kalian soal post ini :D
•
Reply

dominicuan
Jane Cleland di bukunya Mastering Suspense, Structure, and Plot mendefinisikan surprise sebagai kejadian di cerita yang terjadi berlawanan dengan sangkaan atau dugaan yang dibangun. Surprise terjadi secara tiba-tiba dan tanpa pengetahuan pembaca sebelumnya. Bayangkan pesulap yang menarik koin dari telinga kita. Kita gak pernah tau ada koin di sana, kita gak pernah menyangka pesulapnya bisa mengeluarkan koin, dan semua itu berubah akibat satu tindakan yang pesulapnya lakukan. Bagaimana dengan suspense? Di Elements of Fiction Writing - Conflict and Suspense oleh James Scott Bell, suspense adalah upaya menunda resolusi. Kalo diliat, definisi ini tidak menyebut ekspektasi, sangkaan, atau dugaan. Itu karena pembaca perlu memiliki informasi, tidak harus lengkap atau utuh, tapi cukup untuk bisa membangun ekspektasi mengenai apa yang akan atau mungkin terjadi. Ekspektasi ini tidak akan dilawan atau diubah 180°, tapi kesimpulannya diulur selama mungkin. Selama diulur itu, kita tetap tau kemungkinan yang akan terjadi meski kita gak langsung mendapat konfirmasi apakah akan terjadi atau tidak. Menggunakan contoh pesulap, bayangkan triknya kali ini adalah menebak kartu yang kita ambil secara acak dari tumpukan. Kita tau yang terjadi di akhir triknya adalah si pesulap akan menebak kartu kita. Pengetahuan itu yang membuat kita betah, karena yang kita ingin lihat adalah kapan dan bagaimana triknya diselesaikan.
•
Reply

dominicuan
Oke, adegan pertama lebih singkat. 100 poin buat jawaban benar! Apa yang bikin adegannya lebih singkat? Bom meledak lebih cepat di adegan pertama dibanding yang kedua. Bahkan di adegan kedua kita gak tau apakah bomnya bakal meledak. Oke, 100 poin lagi! Sekarang perhatikan bomnya. Ada yang beda, kan? Bukan beda jenisnya, tapi penyajiannya di adegan. Di adegan pertama, kita baru tau ada bom setelah dia meledak, sedangkan di adegan kedua, kita tau cukup awal kalo ada bom dan selalu diingatkan keberadaannya sepanjang adegan berlangsung. Kenapa perbedaan ini penting? Karena contoh ini yang dipake sama Alfred Hitchcock (dengan parafrase gw) buat nunjukkin dua pendekatan agar penonton terus nempel ke layar: surprise dan suspense. Untuk seterusnya, gw akan menggunakan 2 istilah ini dalam bahasa Inggris karena sulitnya menemukan padanan bahasa Indonesia yang tepat. Surprise bisa diterjemahkan menjadi 'kejutan', tapi suspense? Gw mencoba menggunakan istilah ketegangan di post sebelumnya, tapi ketegangan lebih tepat diterjemahkan menjadi tension, dan seperti yang akan kita bahas nanti, tension adalah elemen yang dipake baik di surprise dan suspense. Tapi ngomongin soal surprise vs suspense, apa bedanya?
•
Reply