Halo teman-teman, di sini saya mau ngasih kabar yang mungkin kurang mengenakkan.
Sepertinya mulai hari ini dan seterusnya saya akan rehat dari dunia penulisan, entah aplikasi apapun itu karena suatu alasan. Saya mau mengucapkan terima kasih banyak untuk teman-teman yang sudah mendukung saya sejak saya menulis pertama kali dengan antusias yang luar biasa, bahkan setelah hiatus kemarin pun ternyata masih ada yang menunggu. Mohon maaf jika ada kesalahan, maaf juga karena saya akan rehat dari dunia penulisan. Akun ini mungkin akan tetap ada, namun jarang online.
Bagi teman-teman yang belum selesai baca book Reno, teman-teman bisa banget berkunjung ke aplikasi sebelah. Lebih lengkap aplikasi apa dan nama booknya apa, bisa dilihat di bio profil saya, karena di aplikasi itu booknya tidak bisa dihapus dan akan terus ada, sementara di sini dengan berat hati akan saya unpublish.
Sekali lagi terima kasih banyak atas dukungannya selama ini. Salam selaku penulis dan pemilik akun ini, Riel.