[Curhat Dikit]
Inkonsistensi tuh jadi masalah banget ya buat orang yang menyukai banyak hal kayak saya. Di satu sisi, jadi anugerah, karena bisa ngelakuin banyak hal. Ya nulis, ya motret, ya bikin video, ya ngedesain. Tapi, di sisi yang lain, saya jadi nggak bisa fokus dan konsisten dalam suatu hal.
Dunia kampus dan organisasinya sudah merubah saya menjadi mahasiswa yang lebih kreatif dan mahir bermedia sosial. Tapi, padatnya jadwal akhirnya bikin tulisan-tulisan saya terbengkalai. Parahnya, saya berubah menjadi orang lain; orang yang tidak pernah saya rencanakan dalam hidup.
Kemudian, saya memutuskan untuk berhenti. Dengan lebih indepeden. Rasanya, keinginan untuk menulis jauh lebih kuat, ketimbang semua itu. Dan, saya memutuskan kembali ke ruang ini. Ke tempat di mana semuanya bermula.
Semoga kali ini saya bisa benar-benar lebih konsisten. Dan, yang terpenting adalah semoga dapat kembali meramaikan platform ini dengan tulisan-tulisan saya. Dan, semoga kawan-kawan menyukainya.
Salam.