Buku Pieces of Forever Bahasa Inggris sebenarnya bukan terjemahan literal dari versi Bahasa Indonesia. Ini adalah 'refined version' alias versi yang telah disempurnakan (makanya, lama banget tamatnya).
Ada beberapa adegan yang diubah dan ditambahkan, seperti:
- Di versi Indonesia, tidak ada adegan Sunoo mengoperasi Sunghoon saat diselamatkan dari penculik. Ini hanya ada di versi Inggrisnya.
- Adegan pertemuan Jake dan Sunghoon setelah kecelakaan pesawat diberi porsi lebih banyak.
- Adegan malam pertama Kapten sama Hoon juga lebih *cough* canggung *cough*. Hubungan mereka sedikit lebih slow burn dibandingkan dalam versi Indonesia yang ngegas tabrak depan belakang terobos lampu kiri kanan.
Mungkin buat teman-teman yang masih penasaran, bisa baca kedua versi untuk dapat pengalaman yang lebih menyeluruh.