Lantunan Musik

0 0 0
                                    

TOLONGG !!!! Lantunan musik itu kian terdengar di seluruh penjuru rumah ini.

A-aku tak tahu siapa yang menyetel musik itu !!! Padahal, dirumah ini hanya ada aku sendirian.

Sendirian ? Mungkin, tidak ! ada seseorang yang tak ku kenal yang sering memainkan lantunan musik keramat itu.

                                ***

Salam kutuliskan melalui coretan pena di kertas usang ini.

Perkenalkan, namaku Fahreza.

Seorang pria yang kesepian dan sering memainkan sebuah lantunan musik yang sering orang lain bilang sebagai musik keramat.

Aku sering berkelana ke setiap rumah orang lain.

"Aku kesepian, apakah ada yang mau menemaniku sambil mendengarkan musik indahku? ".

Harapan ku yang tak kunjung didengar oleh setiap orang yang telah kudatangi.

Aku sedikit kesal dengan mereka yang menghiraukanku.

Aneh, setiap aku memainkan musik yang telah kubuat ini, semua orang meminta tolong dan saling menjerit satu sama lain.

Aku tak mengerti dengan mereka. Sungguh jahat, mereka sama sekali tidak mendengarkan lantunan musik indahku.

Musik bergenre pop dengan nuansa tahun 90-an ini telah kuciptakan 2 tahun yang lalu.

Namun, selama ini tak ada yang pernah mendengarkan lagu ku hingga habis.

Orang yang aneh dan jahat, mereka sama sekali tidak menghargai karya yang telah kubuat dengan susah payah.

Musik yang mengisahkan tentang perjalanan hidupku ini tak pernah mau didengarkan oleh orang lain.

Ada apa dengan musik ini? Apakah karena nada nya yang mencekam atau karena lirik yang terdapat pada musik tersebut?

Padahal lirik tersebut menceritakan kisah tentang jalan hidupku dulu.

Mereka selalu menghindar ketika aku memainkan melodi indah dari lagu ku.

Apakah ada yang salah dari laguku? Aku sungguh tak memahaminya.

Mungkin saja mereka ketakutan apabila ada seseorang yang memainkan musik padahal tak ada seorang pun dirumahnya.

Musik klasik yang kuciptakan dengan lirik indah ini telah menceritakan bagaimana aku MATI di tangan orang yang KEJI.

Kamu telah mencapai bab terakhir yang dipublikasikan.

⏰ Terakhir diperbarui: Jan 03, 2021 ⏰

Tambahkan cerita ini ke Perpustakaan untuk mendapatkan notifikasi saat ada bab baru!

Lantunan MusikTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang