Tuan Lee nam hee, memiliki seorang adik angkat bernama Lee ni na yang sekarang sedang berada di Busan.
Dulu ketika tuan Lee berusia masih berusia 16 tahun, saat ia masih duduk di bangku SMA, tepatnya ketika jam sekolah berakhir, tuan Lee yang hendak pulang sekolah dengan berjalan kaki melewati sebuah taman kecil, tanpa sengaja menemukan seorang bayi kecil yang tergeletak di bangku taman.
Celingak celinguk tuan Lee melihat sekitar, dan yang terlihat hanya anak anak yang sedang bermain.
Tanpa berpikir lagi ia menggendong si bayi mungil dan membawanya pulang.Lee ni na tumbuh menjadi gadis yang cantik dan juga berbakat dalam bidang bisnis. Namun ia adalah wanita tempramen serta memiliki sikap sombong dan iri pada orang lain
Keluarga tuan Lee adalah keluarga yang cukup terpandang awalnya di Gangnam. Usaha dan bisnis keluarga konglo ini merebak di mana mana. Dan sampailah di masa masa kritis keluarga Gangnam ini.
Tuan Lee hyeong anh, ayah dari Lee nam hee dan Lee ni na berencana memproklamirkan siapa pewaris dari harta nya atau ahli warisnya.
Dalam rapat keluarga, dihadiri nyonya min hae young ( istri tuan Lee hyeong anh, ibu tuan Lee), nyonya Nam ji pyeong ( ibu song ji), tuan Kwon il Jung dan nyonya yeon Han na, tuan kim sae ji (ayah paman Kim), paman Hwang Yo il(si dakjal) dan Lee ni na.
"Lee corp, yang sekarang berada di digenggaman tangan ku akan aku warisi pada seseorang yang berada disini juga.
( Semua terdiam sejenak)
Dan Lee Nam hee akan menjadi pewaris dari Lee corp dan mengendlikan semuanya."