Hari ini aku sedang berada di rumah temanku, Tia. Saat aku sedang asyik bermain ponsel, Tia mengajakku bermain permainan yang bernama Truth or Dare. Aku menyetujuinya dengan mudah.
Permainan dimulai, botol diputar. Lalu berhenti dan menunjuk kearah ku.
"Truth or Dare?"
"Dare."
Dia menyeringai, "tunjukkan padaku, barang yang paling berharga bagiku."
Itu mudah. Karena aku dan Tia cukup dekat, jadi itu bukanlah sesuatu yang sulit. Segera aku menunjukkan barangnya pada Tia.
Hari sudah hampir sore. Karena itu aku memilih untuk pulang tanpa pamit pada Tia. Kulihat dia tertidur di sofa, aku tidak ingin mengganggu. Menaiki sepeda motor, aku langsung melajukan motornya keluar dari pekarangan rumah Tia.
Keesokan harinya, ketika aku hendak mengambil minum, aku mendengar berita yang menayangkan kasus pembunuhan dimana korban mati secara tragis dari televisi. Aku menggelengkan kepala. Bukankah mereka terlalu melebih-lebihkan?
"Dasar." Aku tersenyum dan bergumam sambil membuka kulkas.
KAMU SEDANG MEMBACA
Psychopath Quotes
RandomHai, bagaimana kabarmu? Tak peduli seberapa hancurnya dirimu, aku akan tetap tertawa. hanya berisi kata-kata random, dan sebagian besar tidak jauh dari hal yang berbau psikopat. Ingin tetap melanjutkan? Atau berhenti, karena ketakutan membisikimu? H...