Keraguan apa yang pernah singgah di dalam pikiran lo? mungkin kah itu "bisakah aku?", keraguan yang membuat gue sering melepas karena sepertinya gue bukanlah hal yang tepat.
Gue paham resiko yang mungkin akan ada, tapi pada akhirnya menahan sakit sudah jadi makanan sehari-hari. Seperti "Dia lebih butuh yang lebih setara, bukan gue" dan gue mundur dengan membuatnya marah sehingga gue di cap buruk. Tapi tak apa, gue telan semuanya lahap-lahap tanpa dia tau apa yang sebenarnya gue pikirkan, yang sebenarnya gue peduli.
Yang menyebalkan adalah hal ini selalu terjadi, akibatnya akhir yang gue dapet gak pernah akhir yang baik. Blokir sosial media udah jadi sebuah tradisi buat setiap orang yang gue relakan tapi kadang cuma makian aja, entah kemana harga diri gue.
Beribu tuhan ini berat, bangun berpura menjadi kuat. Sungguh semua ini bom waktu, memikul ceritamu, memikul salahku.
YOU ARE READING
Wrong Direction : Quotes of The Untold
RandomCuma kesimpulan dari beberapa kisah hidup pelik dari seseorang yang aneh