Berikut ini beberapa kelebihan penggunaan lantai vinyl :
Pertama, permukaan vinyl yang lebih halus ketimbang lantai kayu. Selain itu, karena dilapisi dengan kain atau busa di bagian bawahnya, lantai vinyl pun terasa lebih nyaman ketika dipijak. Kelembutan lantai ini memberikan fleksibilitas dalam pemasangannya.
Kedua, tersedia banyak pilihan. Warna, gaya, corak, apa pun yang Anda inginkan umumnya tersedia. Lantai vinyl pun dirancang meniru material lain, seperti bebatuan atau kayu. Dari jauh, Anda akan sulit melihat perbedaan antara lantai vinyl dengan material aslinya.
Ketiga, relatif tahan lama. Beberapa produsen lantai vinyl bahkan mengklaim bahwa produknya mampu bertahan antara 15 hingga 20 tahun. Selain itu, lantai ini juga kuat lantaran mampu menahan kotoran dan menahan air. Perawatannya pun mudah. Anda hanya perlu menyapu dan sesekali mengepelnya untuk memastikan lantai tersebut selalu bersih.
YOU ARE READING
PASANG LANTAI VINYL JOGJA
DiversosPerusahaan dibidang Produksi dan jasa, kami menyediakan produk lantai vinyl dengan label merk IndoVinyl , Selain menjual vinyl lantai Kami menerima Jasa pemasangan lantai Vinyl dan pengerjaan lainnya yang berhubungan dengan vinyl lantai keseluruh wi...