1,3.interlude : after-meet

0 0 0
                                    

Setelah sage elf telah diantarkan ke ruangannya, didalam ruangan lainnya, yaitu audisi rapat, ada sekitar lebih dari 10 orang, dengan raja, para pejabat menteri, serta perwakilan dari keluarga enelferd

"aku senang, ternyata ini lebih berjalan lancar dari yang kupikirkan, tapi kurasa aku masih belum bisa menilai bagaimana sage kali ini, kita akan mendengar laporan dari keluarga enelferd " (Roman)

Refia maju sebagai perwakilan
"baik, rajaku biarkan aku melapor, ketika kami sampai dilokasi, kami kesulitan mencari kehadiran master sage, dia menyamarkan semua mana disekitarnya sehingga tidak bisa dideteksi oleh persepsi mana biasa" (Refia)

"untuk dapat memakai sihir di tubuh baru, ditambah hanya beberapa waktu setelah kemunculannya, ada kemungkinan dia pasti jenius dalam sihir, mungkin di masa lalunya dia adalah seorang penyihir yang hebat" (guru frau)

Guru frau adalah pemimpin pasukan sihir sekaligus guru besar yang mempunyai pengtahuan yang luas akan sihir ,dia berpenampilan seperti orang tua tapi umurnya tidak terlalu tua jika dihitung dari ras elf, keriput dan wajah yang terlihat tua mungkin dikarenakan banyaknya pengetahuan dan ilmu yang telah dipelajarinya, bahkan rambutnya sudah putih semua walaupun ujungnya rambutnya masih ada warna emas, rambut sepanjang pinggang itu masih terlihat sedikit segar, untuk seorang lelaki elf itu masih terlihat tampan

"sampai dipuji oleh guru frau, kita beruntung dia tidak hilang kendali, kalau yang dikatakan guru frau benar maka akan sangat sulit untuk menghentikannya, lalu bagaimana kalian dapat menemukan keberadaannya?" (menteri)

"aku tidak tahu harus berkata apa, tapi itu seperti sebuah insting yang membimbingku, bisa saja instingku salah waktu itu, tapi syukurlah itu tidak meleset" (Refia)

"seperti yang diharapkan dari keluarga enelferd, pasti itu hubungan antara hati sage"

"kalau begitu kami melanjutkan laporan, setelah memberitahu kedatangan kami, beliau hanya mengangguk dan diam, ketika kami menyiapkan sihir teleportasi, dia memang sedikit terlihat tertarik, tapi itu hanya sementara, dan setelah itu dapat dilihat seperti yang terjadi di aula" (Refia)

"hmmm, semenjak kedatagannya dia juga hanya diam dan menundukkan kepala saja, ada kemungkinan masa lalunya tidak bagus dengan bagsawan, atau karena sosialisasinya saja yang rendah, dan juga dia sepertinya belum menyadari spesialisasi ras kita sebagai ras yang peka terhadap perasaan, tadi dia sempat tertegun, mungkin merasakan tekanan akan ketakutan kita, tapi dia tidak tahu apa itu" (menteri)

"itu benar, terlepas dari ras apa dia sebelumnya, kita masih tidak boleh terlalu menyinggung masa lalunya karena akan berdampak buruk pada perasaan dan emosinya, untuk sekarang kita harus berbicara padanya, aku akan menemuinya langsung " (Roman)

"tunggu, itu berbahaya rajaku, kita tidak tahu seberapa sensitif perasaannya, bahkan diruang tahta tadi kita semua merasakan betapa tipisnya perasaannya, karenanya rajaku, jika kau tidak keberatan biarkan hambamu yang tua ini sebagai pengawal "(guru frau)

"tidak perlu khawatir,guru frau. aku akan bersama Refia enelferd sebagai pengawalku, juga jika dilihat dari sikapnya dia tidak terlalu jahat, dia bahkan bersusah payah untuk mentransfer kembali ke empat orang lainnya, jadi dia pasti orang yang baik" (Roman)

"memang benar, kami tidak dapat merasakan apa yang dia rasakan, ketika dia terdiam dan berbalik arah, kupikir itu adalah akhir dan kita akan melawannya, tapi dia hanya membungkuk, menyentuh lingkaran sihir dan kembali, lalu ketika dia keluar dari ruangan, keempat lainnya telah diteleportasi"(menteri)

"seharusnya mustahil untuk memindahkan 4 orang dengan formula sihir itu, karena formula itu cuman cukup untuk 2 orang, ditambah lagi itu bukan jenis sihir teleportasi, tapi sihir pemanggilan, kelihatannya dia menandai keempatnya, dan menghubungkannya ke lingkaran sihir di istana, aku kurang memperhatikan, tapi ketika lingkaran sihir itu aktif, aku cukup yakin aku melihat 2 lingkaran sihir yang dempet satu sama lain, jadi itu mungkin alasan kenapa dia dapat mentransfer ke empatnya, kalau begitu tolong izinkan aku ikut, bukan sebagai pengawal, tetapi sebagai bentuk rasa ingin tahuku akan pengetahuan dan kepribadiannya, wahai rajaku"(guru frau)

"sihir ruang yang begitu rumit, dapat dia kuasai juga, sudah jelas dia adalah penyihir yang jenius, tentu saja itu menggelitik rasa ingin tahumu guru frau, kalau begitu kau dibolehkan ikut, aku semakin tidak sabar untuk bertemu dengannya" (Roman)

Setelah semua orang keluar dari ruangan sang raja bersiap untuk menemui sang sage diruangannya

The Sorrow Dragon To Sage Of ElfTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang