'Apa yang ku pikirkan tentang kau?'
Adalah senyumanmu yang bagai pelangi terbalik,
Indah, menyenangkan dan juga fenomenal.Juga terang, mencipta bayangan masa depan.
Hingga malam menjadi cerah, tersapu senyummu bak cahaya rembulan.Namun sekaligus, kembalinya tumpukan rindu memasuki aliran darah,
Mengalir deras seperti air terjun, memenuhi danau dalam hatiku.Itulah sedikitnya dirimu dalam pikirku.
Sebanyak-banyaknya adalah selalu senang saat bersamamu.
KAMU SEDANG MEMBACA
Merasa Diri
PoetryTulisan Bebas Tentang: Apa yang dirasa oleh makhluk yang penuh karena banyak logika.