Hari kedua bulan ramadhan, di dorm hypmic, semua terlihat berkumpul di ruang tamu. Beberapa pada tiduran lemas dan malas
Weh, malah pada males2an, bangun!! kita pergi!
"uhm... kemana? males banget panas-panas gini" ujar dice lemas
Tiba-tiba sebuah kardus terlempar ke arah dice "WOY A-"
Namun tidak hanya dice, jiro juga ikut terlempar kardus, begitupun samatoki, kuuko dan sasara yang sedang tiduran malas juga terlempar kardus. Semua seketika kesal dan melihat ke arah pelaku pelemparan. Terlihat gentaro, saburo, jyuto, ichiro, dan rosho menatap korban yang mereka lemparkan kardus dengan tatapan sangar.
"daripada males-malesan mending lu pada bantu kemasin barang-barang ini trus masukin ke kardus" ujar ichiro sambil menunjukan tumpukan baju dan buku.
"ngapain? emang kita mau pindah?"
"udah tinggal ikutin aja"
Akhirnya semua ikut bantu memasukan barang-barang itu ke dalam kardus. Kebanyakan barang yang dimasukan adalah pakaian, sembako, dan buku.
Setelah selesai mereka memasukannya ke mobil pick up, lalu semua pergi bersama. Jakurai yang mengendarai dan jyuto duduk di sampingnya.
Sisanya? kalian pasti tau 🗿
Setelah beberapa menit perjalanan, akhirnya mereka sampai juga di lokasi.
Panti asuhan
"ooh pantes kita ngemas barang-barang itu..." gumam dice
Jakurai mengangguk "ya ini buat mereka, btw yang tenaganya kuli tolong bantu bawa juga ya, seperti dice dan jiro"
Keduanya mengangguk pasrah
Mereka lalu masuk dan langsung disambut oleh banyak anak-anak tentu saja. Beberapa bermain dengan anak-anak itu seperti jiro dan dice ngajak main bola bersama anak-anak, jyushi main boneka bersama anak perempuan, samatoki dijadiin kuda-kudaan sama anak-anak, dan riou dijadiin tiang panjat ama anak-anak...
Yak! Panjat terus riounya! Di atasnya ada hadiah loh- eh bukan, riou bukan panjat pinang ehe
Namun disisi lain, gentaro yang sedang asik baca tiba-tiba dihampiri oleh beberapa anak yang penasaran. Tiba-tiba gentaro mendapat ide, dan menyuruh semua anak berkumpul "shousei akan membacakan cerita seru, tentang perjalanan nabi ke langit ketujuh, kalian mau?"
"MAUUU!!" Jawab semua anak, mereka langsung pergi ke arah gentaro. Para hypmic juga ikut bergabung dan duduk di antara anak-anak
"oh isra' mi'raj ya? Mau mau!" gumam ramuda dan ikut duduk di antara anak-anak, membaur
bayangin gentaro duduk di kursi di depan kumpulan anak-anak yang duduk lesehan, para hypmic juga duduk berbaur dengan anak-anak
Gentaro tersenyum, lalu mulai bercerita
.
.
Sayang, coba bayangkan ketika kita bepergian di malam hari.
Mengagumi bintang-bintang di langit yang gelap... dan terbang melewati bulan...
Coba bayangkan kembali betapa menakjubkannya berpindah dari satu tempat ke tempat lain, hanya dalam beberapa langkah.
Dahulu, shousei juga sering membayangkannya, seperti membayangkan memiliki sayap... kemudian terbang dari satu tempat ke tempat lain tanpa ragu.
Sayang, pernahkah kamu membayangkan untuk bertemu Nabi atau bahkan Allah SWT? Bagaimana rasanya...jika kita bisa bertemu keduanya dalam sekejap?
KAMU SEDANG MEMBACA
Ramadhan Berkah Bersama HYPMIC
FanficBook dilanjut tiap idul fitri UPDATE TIAP HARI SAMPE IDUL FITRI (insya allah) tak terasa sudah memasuki bulan penuh berkah, yak! BULAN RAMADHAN (bukan ramuda) untuk memeriahkan keberkahan bulan suci ini, ustad kuuko akan memberikan tausiah hidayah c...