Saat penerbangannya menuju kota Jakarta, hujan membasahi pesawat yang ia tumpangi. Perasaannya kini gelisah dan selalu memikirkan kecemasannya kepada seseorang 'Akankah aku bisa selamat?'
Seorang laki-laki yang terus memandangi langit lewat jendela pesawat, ia terus memperhatikan rintikan hujan yang terus membahasahi bumi. "Nanti kita main hujan-hujanan lagi ya" Ucap laki-laki itu dengan pelan agar perempuan yang ada disampingnya itu tidak dapat mendengar apa yang dikatakannya barusan.
Namun sepertinya pendengaran perempuan itu masih sangat jelas, hingga menoleh kearah laki-laki itu dengan pandangan yang bingung.
"What are you say?" Tanya perempuan itu.
"Nothing" Jawab laki-laki itu yang masih menatap hujan.
Perempuan itu hanya tersenyum lalu kembali membaca buku yang ada ditangannya.
"Rei?" Panggil perempuan itu, namun laki-laki yang diketahui bernama Rei itu hanya menjawabnya dengan deheman. "This is my first time going to Indonesia" Lanjutnya lalu tersenyum.
Rei hanya menatap perempuan yang ada disampingnya, lalu tersenyum.
"I love you, Rei" Ucap perempuan itu, namun bukannya Rei terkejut dengan perkataan yang perempuan itu katakan, Rei hanya tersenyum.
"Hana, how many times have you said that?" Tanya Rei kepada perempuan yang diketahui bernama Hana.
"I don't know" Jawab Hana.
Rei hanya menghembuskan napasnya dengan pelan. Bukan, bukan Hana yang Rei cintai dan juga bukan Hana yang Rei rindukan, namun ada seorang gadis yang tinggal di kota Jakarta yang ia rindukan dan cintai.
Bersambung....
Arlaize Skyreihan
Ellica Hana
Hallo, ini new project ya!! Ini juga cerita murni dari pikiran gue sendiri dan gue ngga copi" dari cerita lain, so have fun!!
YOU ARE READING
Pluviophile
Random"Liat deh, Na" Ucap Rei sambil menunjuk hamparan air luas yang ada dihadapan mereka. "Lautnya mirip kamu" Lanjutnya membuat Anna mengernyitkan dahinya bingung. "Muka aku biru?" Tanya Anna. Ini adalah kisah dari Rei dan Anna yang sangat-sangat mengin...