00.

304 56 3
                                    

          Daren duduk disisi sungai dengan kanvas dan kuas ditangannya. Tempat ini sudah menemaninya selama 2 tahun terakhir, suara air yang mengalir tenang, pepohonan disekelilingnya, suara burung yang siap kembali ke sarangnya, angin sepoi-sepoi yang menerpa wajahnya. Tempat ini tenang, apalagi saat sore hari, saat langit mengeluarkan warna indahnya, oranye kemerahan.

Sambil menatap langit, Ia goreskan kuas diatas kanvas. Mereplika pemandangan didepan ke dalam lukisannya. Ia sangat suka melukis.

Indah adalah satu kata yang ada dipikiran Daren saat melihat senja. Sebetulnya, Daren bisa menggambarkan senja dengan banyak kata, diminta untuk membuat beberapa paragraf pun Daren mampu. Sepertinya.

Menurutnya, kata "indah" sudah cukup untuk menggambarkannya kok. Arti kata indah itu sendiri kan "enak dipandang; cantik; elok." Kata yang cocok untuk menggambarkan bagaimana senja di matanya.

Daren suka warna langit saat senja. Daren suka cahaya merah saat senja. Daren suka sandyakala.

dan Daren suka namanya,

Daren Sandyakala.

Hidup Daren itu nggak menyedihkan, cuma ya.. gitu.

Daren nggak tau apa itu jatuh hati, jatuh cinta, jatuh suka atau apalah itu. Tapi katanya kalo lagi jatuh cinta, perut serasa di penuhi kupu-kupu, jantung berdebar, pipi panas sampe merah. Itu tanda-tandanya.

Kok tau, Dar? Tolong, Daren bilang "katanya". Jangan nuduh dulu, orang Daren nggak pernah ngerasain.

Iya, Nggak pernah.

Daren nggak mau ada orang yang mencampuri kehidupannya.

Darren cuma mau ngelanjutin hidup dengan damai, aman dan tentram.

itu yang Daren harapkan,

Sampai ada seseorang yang dengan nggak sopannya mencampuri kehidupannya. Bukan seseorang sih, dua orang malah.

Daren memang nggak begitu tertarik sama cinta, tapi kalau Ia menemukan orang yang Ia anggap spesial, Daren pasti mengajaknya untuk mengagumi senja di tempat favoritnya. Sambil melukis pastinya.

Halooo, aku balik lagi setelah meninggalkan akun ini selama 1 tahun.

Aku buat cerita harubby lagi.

Oh iya untuk cerita ini, Daren bakalan end up sama satu orang aja, Haris atau Harsa. Jadi jangan berharap Daren bakalan sama keduanya yaa🙌🏻.

niskalavio.

Sandyakala - [Harubby]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang