Kelinci dan Kura-Kura.

1 0 0
                                    

Tahun 2075, AI sudah berkembang sangat jauh. Banyak hal mulai tergantikan oleh AI. Banyak juga hal baru yang terbentuk karena adanya AI. Seperti sebuah ekosistem buatan yang seluruh isinya dihuni oleh robot AI. Mereka hidup tanpa campur tangan manusia, kecuali untuk perawatan mesin dan software.

Di salah satu pohon, kelinci yang sedang duduk diam, mengamati kura-kura yang berjalan dengan lambat. Karena pemrogramannya adalah kura-kura, kecepatan rata-ratanya saat berjalan akan dangat lambat. Terutama jika dan bandingkan dengan kelinci.

"Apakah kamu tidak bisa berjalan lebih cepat?" tanya robot kelinci itu.

"Bisa, tapi aku tidak mau."

"Alu bisa berlari sangat cepat," pamer kelinci.

Kura-kura tak menghiraukan kelinci tadi dan tetap berjalan. Namun karena si kelinci terus mengejek, robot kura-kura ini pun mulai jengkel. Hingga akhirnya saat robot kelinci berkata, "ayo kita putari tempat ini. Jika aku sampai lebih dulu, berarti perangkatmu butuh pembaharuan." Si robot kura-kura pun tertantang.

Ekosistem buatan dengan keliling mencapai 4km ini tiba-tiba berubah menjadi arena balap bagi robot kelinci dan kura-kura. Keduanya mulai berjalan saat timer otomatis mulai bekerja.

Robot kelinci tentu melesat sangat cepat, meninggalkan robot kura-kura di belakangnya. Sementara robot kura-kura sendiri tetap menjaga tenaganya dan bahan bakarnya tetap stabil agar dapat sampai di garis finish.

Sudah 90% lintasan yang dilalui robot kelinci, hanya tinggal sedikit lagi, tetapi robot kelinci tiba-tiba berhenti di ladang terbuka.

"Persentase baterai 10%. Perkiraan waktu tempuh kura-kura 30 menit."

Robot kelinci mencoba membaca pergerakan kura-kura melalui sistem yang terpasang pada dirinya. Merasa masih memiliki banyak waktu robot kelinci melakukan pengisian daya. Tidak dimaksudkan hingga penuh, hanya sebentar hingga persentase 50%.

"Pengisian daya, mulai."

Dengan begitu, tertidurlah robot kelinci selama pengisian daya. Sementara di tempat lain, robot kura-kura masih terus berjalan sambil memperhitungkan jarak, konsumsi baterai, serta kecepatannya. Ia berjalan dengan stabil hingga saat melewati kelinci, dirinya sama sekali tidak berhenti. Justru ia mengeluarkan daya cadangan dan menambah kecepatan jalannya.

Tring!

Robot kelinci yang tertidur tiba-tiba terbangun saat mendengar suara alarm yang tiba-tiba berbunyi. Dengan panik ia menghentikan pengisian daya secara paksa dan berlari mengejar kura-kura. Namun terlambat. Kura-kura sudah berada satu langkah di depan garis finish dengan keadaan tertidur, mengisi daya dengan tenang.

.
.
.
[[Day 12: Finish]]

Aku nggak jago bikin scifi, tapi nantangin. Temanya bukan aku banget. Monangis 😭🙏

Tema :
Pilih salah satu fabel di Infonesia.
Re-create dengan latar waktu 2075.

Apa-apaan coba? Udah lah //mojok
Terima kasih untuk yang sudah mampir. Sampai jumpa di chapter berikutnya~

[416]
[06/12/23 – 15.50]

Salam,
Shell

INTERLUDETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang