Pembukaan Pidato (2)

57 2 0
                                    

Bismillahirrahmanirrahim

Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh

Hamdan Wa Syukron Lillaah
Sholatan dan Salaman daimaini 'alaa Rosulillaah
'Amma Ba'du.

Pertama dan paling utama saya mengajak kepada hadirin semua sebagai hamba yang beriman, insan yang berakhlak, kaum intelek yang berilmu, dan pemuda harapan bangsa untuk memanjatkan puja dan puji syukur kehadirat Allah yang Maha Agung. yang telah menciptakan partikel terkecil berupa Atom, yang telah menerbitkan sang surya dari timur dan menenggelamkannya di ufuk barat, yang telah menciptakan manusia dengan sebaik-baik bentuk dan menjadikannya sebaik-baik makhluk.
Sholawat serta salam semoga senantiasa tercurah limpahkan kepada idola di hati, kekasih ilahi, sang revolusioner sejati, baginda Rasulullah Muhammad SAW. Rasul penutup para Rasul. yang telah menerima mukjizat paling agung berupa Alquranul Kariim. yang telah membangun negeri damai sentausa berupa Diinul Islam Alkariim. yang telah menjadi pelopor kaum muda ketika peletakan hajar aswad mulia.

Hadirin yang berbahagia
Pemuda harapan bangsa
Pemudi harapan pertiwi

(lanjut ke materi)

Kumpulan Materi PidatoTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang