𝟎𝟐. 𝐑𝐀𝐒𝐀

18 4 0
                                    

Indonesia, 2024

Suara berisik di pagi hari sudah menjadi rutinitas di kediaman Elbara, di meja makan sudah penuh dengan berbagai macam menu masakan yang telah di siapkan Sekar dan pelayan rumah. Elodie turun dari kamarnya begitu tergesa mengundang atensi tiap orang di meja makan

"Pelan-pelan sayang nanti jatuh." Ujar Sekar

"Elodie telat ma, hari ini ada kelas pagi." Gadis bersweater rajut itu mengambil sepotong sandwich di meja makan lalu menyomotnya

"Kalo makan itu duduk, dek!" Suara kakak laki-lakinya Yuda kini menginterupsi nampak gregetan melihat tingkah elodie

"Gak bisa kak, ini elodie telat dosennya killer nanti nilaiku dapet D."

"Yaudah kakak anterin, makannya di mobil aja." Yuda berjalan melewati elodie yang tengah memasang sepatu lalu menyahut sandwich di mulut gadis itu.

"Eldora gak mau bareng kak Yuda juga?" Tanya Adit ketika melihat gadis itu masih duduk santai di meja makan

"Eldora gak mau repotin kak Yuda, pa. Nanti eldora berangkat sendiri aja."

"Yaudah, sebelum berangkat nanti cek dulu mobilnya takut kenapa-napa soalnya udah lama gak di pake." Eldora mengangguk lalu beranjak dari meja makan untuk berangkat juga

🌷

Mobil Pajero putih milik Yuda berhenti di depan gedung fakultas seni tempat elodie menempuh jenjang pendidikan perguruan tinggi, sandwich yang elodie bawa tadi kini telah tandas habis, dengan terburu gadis itu berapihkan sejenak penampilannya lalu berpamitan pada sang kakak

"Elodie masuk dulu ya, kak. Makasih udah anterin elodie, jadi ngerepotin kak yuda."

"Alah kaku banget sih sama kakak sendiri, sekali-kali lah gue anterin lo sekolah, dulu kan gue sibuk ngerantau." Jelas Yuda si anak sulung dari keluarga Elbara

"Lagian sih ngapain kak yuda ngerantau jauh-jauh orang mama sama papa juga udah kaya."

"Itu namanya cari pengalaman cil, lo mana tahu sekolah aja yang bener nanti lo juga bakal ngerasain." Yuda mengacak rambut elodie yang telah tertata rapi dan itu mengundang lirikan mematikan dari sang adik. "Dah sana masuk, katanya telat nanti dapet nilai D."

"Ih iya, anjir udah jam 08.15 telat banget ini, makasih kak yuda, dadaah." Elodie menjauhi mobil Yuda tak lupa melambaikan tangannya tanda perpisahan

"Adik kecil gue udah gede aja."

🌷

Jam pertama dan kedua elodie telah usai dengan penempuhan 8 SKS, di pagi hari yang cerah ini mahasiswa seni terutama kelas elodie harus di hadapkan dengan pelajaran yang membosankan namun tak dapat bersantai meski bosan karena dosennya yang galak.

"Oh my, bokong gue sakit anjir duduk terus." Elodie memukul-mukul pantatnya

"Coba aja pak Bambang tuh jangan galak-galak, gue capek tahu setiap pulang ngampus badan pegel semua." Keluh Yuri mengikuti elodie

"Laper gak? Ke kantin yuk."

"Kantin teknik tapi ya?" Tawar yuri sontak mengundang kerutan dari elodie

"Kenapa harus kantin teknik? Lo tahu gedung seni sama teknik lumayan jauh?"

"Eh itu, pacar gue ngajak ketemuan disana." Lirih yuri

𝐈 𝐋 𝐎 𝐕 𝐄 𝐌 𝐘 𝐅 𝐑 𝐈 𝐄 𝐍 𝐃 𝐒Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang