Dunia begitu suntuk, hari-hari berjalan dengan datar tanpa kesan yang tersimpan di dada. Tak ada makna di dalamnya, hanya seorang mahasiswi yang kesepian yang rindu dengan rumah. Dia sendiri, duduk di bawah lantai memandangi tugas-tugasnya yang kian menumpuk. Di kamar ini begitu sunyi, hingga suara cicak yang sedang kawin pun terdengar begitu jelas. Kehidupan kampusnya sangat membosankan sama seperti kehidupan SMA yang berjalan begitu saja tanpa adanya kesan yang bermakna. Andai ia bisa pergi ke dunia fiksi ia akan memilih hidup di dunia narnia dan ia akan menikah dengan Pangeran Edmund jika beliau sudi menikahinya.
Aya berharap hidup ini seperti kisah fiksi seperti di buku-buku novel yang ia baca, bahkan tak jarang Aya pun membayangkan kehidupan sebagai seorang Putri raja yang menikah dengan pangeran, dan pangeran itu adalah pria yang dia suka secara diam-diam, namanya adalah Rian, pria berwajah tampan dengan tubuh tegapnya yang berkharisma hingga hati Aya selalu berdegup setiap kali ia menatapnya. Rian seorang yang sangat pendiam sama seperti Aya, sehingga cinta Aya pada Rian tak pernah berkembang mereka berdua hanya saling menyapa.
Kisah cinta Aya tak pernah berjalan mulus seperti gadis lainnya, ia tak pernah dicintai dengan seseorang yang ia inginkan. Bahkan untuk dekat dengannya terasa sangat sulit, setiap kali Aya mendekatinya dan mengajaknya mengobrol pasti Rian selalu menjauh tanpa sebab, dan itu membuat Aya merasa sakit hati, tanpa adanya kata Aya telah ditolak. Maka dari itu Aya selalu diam dan hanya sekedar menyapa atau tersenyum kepada Rian, setiap kali gadis itu menatap Rian hatinya terasa sakit karena ada luka yang tersimpan di dada.
Rian memang pria yang di cintainya, tetapi Arsen adalah pria yang selalu ada untuk Aya. Arsen dengan tulus membantu Aya mengerjakan tugas, menemaninya kemanapun Aya ingin pergi, selalu menawarinya boncengan, dan membelikan makanan yang Aya suka. Tetapi siapa sangka segala usaha yang dilakukan Arsen tak pernah membuat Aya merasa jatuh hati padanya, Aya selalu beranggapan bahwa mereka hanya sebatas teman.
Cinta itu luka, karena Aya mencintai orang yang salah. Tetapi Aya juga buta, karena menolak cinta seseorang hanya karena dia bukan pria yang Aya suka.
___________________________________________
Nayanika
Jordan Arrian
Arsen Bagaskara
KAMU SEDANG MEMBACA
DIPITY OF LOVE
RomanceMasa depan merupakan takdir yang telah direncanakan oleh tuhan, tak ada satupun manusia yang tahu akan masa depan. Tetapi gadis bernama Aya itu dengan beruntung bisa pergi ke masa depan dengan menaiki lift yang ternyata merupakan mesin waktu. Aya b...