Tantangan QuaDrabble

4.5K 171 21
                                    

Selamat! Anda mendapatkan pesan antar bintang dari kami.

Welcome to QuaDrabble Challenge 2015!

Kami dari DyUtopia Scientialoid menantang seluruh member untuk membuat drabble 100 kata yang sekreatif dan seimajinatif mungkin.

Karena kita grup science fiction (bukan erotika :p), maka ada empat tema utama yang berhubungan dengan sci-fi secara umum. Setiap member boleh memilih satu atau lebih dari keempat opsi tema utama berikut:

1. Bencana Alam
2. Humanoid
3. Waktu
4. Alien

Periode pengumpulan naskah: 22 Desember hingga 10 Januari. Kirimkan karya-karya kalian ke email dyutopiascientialoid@gmail.com dengan subject: QuaDrabble Challenge 2015. Jangan lupa cantumkan username kalian dan naskah flashfiction yang di-attach, bukan di body email. Kalau kalian mengumpulkan lebih dari satu judul drabble, gabungkan saja semuanya dalam satu dokumen. Gampang, kan?

Silakan buat drabble 100 kata sebanyak-banyaknya! Harap diingat bahwa standar penghitungan kata menurut Wattpad, ya, bukan aplikasi lain seperti Word/Jotterpad/dll. Jadi pastikan tulisanmu pas 100 kata, tidak kurang dan tidak lebih, berdasarkan draft Wattpad.

Contoh drabble 100 kata bergenre science fiction bisa kalian simak di halaman selanjutnya.

Salam harmoni dan kehancuran!

QuaDrabble Challenge 2015Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang