Pertemuan

46 1 0
                                    

"Piip...Piip...Piip" , Suara alarm berbunyi.

    "Ini kehidupanku yang normal dan biasa-biasa saja, Setiap hari tidak ada yang spesial. semua hari sangat membosankan." Ucap Fira sambil mencuci muka.

Fira bersekolah setiap hari senin - sabtu,  masuk pagi hari dan pulang pada siang hari. Dengan santainya Fira berjalan menuju arah sekolah dan bertemu dengan Nita diperjalanan.

    "Selamat pagi Fir" Ucap Nita dengan wajah tersenyum.

    "Pagi, Hooaaam" Ucap Fira dengan pelan dan lemas.

    "Seperti biasa ya, Kamu selalu seperti ini." Kata Nita sambil bermain handphone.

    "Ya mau bagaimana lagi, semuanya sangat membosankan." Ucap fira sambil menundukkan kepalanya kebawah.

    "Hehehehe" Nita tertawa kecil di dalam hatinya.

Selang beberapa waktu kemudian Icha bertemu dengan Fira dan Nita di perjalanan.

    "Pagi Nit,Fir" Ucap Icha sambil mengacungkan jempolnya.

    "Selamat Pagi Cha" Ucap Nita.

    "Osshhhh" Ucap Fira dengan lesu.

"Ting Nong, Ting Nong, Ting Nong." Suara bell sekolah dari kejauhan.

    "Gawat itu bel sekolah!" Ucap Icha dan mulai berlari dengan cepat.

    "Cha tungguin!" Ucap Nita sambil menyusul Icha yang sudah jauh di depan.

    "Cepetan Fir lari!" Ucap Nita dan berteriak.

    "Duuh ngerepotin aja" Fira yang berkata di dalam hatinya dan mulai berlari cepat.

Dari kejauhan Nita dan Icha sudah sampai duluan di depan gerbang sekolah dan masuk ke kelas lebih dulu.
Sementara Fira dengan keadaan seperti biasa yaitu selalu tidak bersemangat masih berlari.
Tidak lama kemudian di pertigaan muncul laki-laki yang juga sedang berlari.

    "Gubraaak!" Fira dan laki-laki yang tidak dikenalnya itu bertabrakan dan keduanya pun terjatuh, sehingga membuat seisi tas Fira menjadi berantakan.

    "Aduh!" Ucap laki-laki misterius itu sambil mengusap jidatnya.

    "Duuuuh, kalo jalan hati-hati dong!" Ucap Fira dan marah-marah.

    "Lihat semuanya jadi berantakan dan kepalaku jadi sakit!" Ucap Fira yang masih marah-marah.

    "Maaf ya aku tidak  sengaja" Ucap laki-laki itu sambil membantu membereskan isi tas Fira yang berantakan.

    "Iya-iya Gpp." Ucap Fira dengan wajah kesal.

    "Yasudah aku duluan ya, udah telat nih" Ucap laki-laki itu.

    "Iya sana!" Ucap Fira yang masih dalam keadaan kesal.

Saat Fira sampai di kelas dan membuka pintu kelas, Ternyata pelajaran pertama sudah dimulai.

    "Fira! Kamu ini telat terus ya!" Ucap Bu guru sambil memarahi Fira yang datang terlambat.

    "Maaf ya bu, tadi di jalan ada sedikit masalah" Ucap Fira sambil mengusap-usap kepalanya.

    "Dan terus itu kenapa jidat kamu lecet-lecet?" Ucap Bu guru sambil menunjuk kearah jidat Fira.

    "Tadi Saya jatoh bu di jalan, Hoooaaaam." Ucap Fira dan menguap.

    "Kenapa sih kamu setiap hari seperti ini Fir ? Tidak punya semangat sama sekali!" Ucap Bu guru yang mulai memarahi Fira lagi.

    "Semalam saya mendengarkan musik dan kemudian ketiduran" Ucap Fira.

LOVE STORY IN HIGHSCHOOLTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang