Perampokkan Ilmuwan

41 0 0
                                    

Di suatu rumah, tinggallah seorang ilmuwan tumbuhan bernama Yadi dengan putra semata wayangnya, Wahyu. Di sekolahnya, Wahyu mempunyai lima orang teman baik, yaitu Sam, Yanto Laura, Tono, dan Lia . Kelima temannya itu selalu kompak bila berpergian.

Suatu hari, Yadi menemukan sebuah resep rahasia tentang tumbuhan. Isi resep itu ialah "Apabila salah satu bagian dari tanaman berakar gantung dimasukkan ke dalam air yang sudah dicampur dengan pupuk khusus, maka ketika mengenai udara tanaman itu dapat berpindah tempat, mengikat, dan berpikir layaknya manusia. Tanaman ini sangat hebat sebab dapat berkembang biak secara cepat." Yadi merasa bahwa resep ini sangat berbahaya jika jatuh ke tangan penjahat. Oleh sebab itu ia menyimpannya dalam lemari besi.

Esoknya, Yadi dan anaknya berlibur ke Bandung. Ketika Ia pergi, rumahnya didatangi dua orang pencuri. Kedua pencuri itu hanya mengincar resep rahasia tumbuhan itu. Namun, sebelum mereka melaksanakan rencana mereka, teman-teman Wahyu secara tidak sengaja mendengar rencana mereka dan berencana memotret para penjahat itu. Dan ketika para pencuri berhasil membongkar lemari besi, mereka langsung dipotret oleh kelima anak tersebut. Karena takut ketahuan, para penjahat mengejar mereka untuk memperebutkan fotonya. Tetapi kelima anak itu berlari sangat cepat dan para penjahat kehilangan mereka.

Malamnya, para pencuri berhasil menemukan teman-teman Wahyu di taman. Anak-anak itu tidak menyadari adanya bahaya. Dan ketika Lia yang membawa foto bukti itu sedang sendirian, Ia langsung direbut fotonya dan tidak bisa berbuat apa-apa. Untungnya, Sam dan Yanto yang melihat kejadian tadi langsung memanjat pohon. Ketika penjahat itu lewat, fotonya direbut kembali. Dan anak-anak lainnya langsung melempari batu ke arah penjahat itu. Lalu mereka kabur membawa foto itu ketika para penjahat itu sedang lengah.

Esoknya, Wahyu dan Yadi pulang ke rumahnya. Teman-teman Wahyu pun melaporkan kejadian kemarin dengan bukti foto itu. Dari foto itu, Yadi mengetahui bahwa pencuri itu adalah saingannya sendiri. Dan mereka pun mengirim polisi ke penjahat tersebut. Akhirnya, resep rahasia itu berhasil diselamatkan. Kelima anak itu diberi kupon makan gratis di sebuah restoran sebagai terima kasih.

Tamat

PERAMPOKKAN ILMUWANTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang