1.1

603 5 1
                                    

Na Ha Na 16tahun Seoul, Korea Selatan.
Pagi itu hujan rintik-rintik. Walaupun matahari bersinar terang tapi hujan samasekali tidak peduli. Aku mencoba untuk memulihkan kesadaranku secara penuh karena jujur aku masih sangat ngantuk. Sebenarnya hari ini aku berencana untuk olahraga pagi dengan bersepedah, tapi alam benar-benar tidak bersahabat. Aku akhirnya memutuskan untuk mandi dan bersiap untuk sarapan."Bad hair day" kataku kesal sambil memikirkan apa yang akan aku lakukan dengan rambutku ini.

Bulan kesekianku di Korea. Sebenarnya aku berkebangsaan Indonesia dan pindah ke korea karena harus bekerja. Aku tinggal bersama orangtua angkatku. Nama ibu angkatku Kim Young Eun. Sedangkan ayahh angkatku Na Yoo Jung, ia sudah meninggal 4tahun yang lalu. Itu berarti jauh sebelum aku diadopsi. Aku beruntung bisa diadopsi oleh keluarga yang serba berkecukupan ini.

Aku memiliki dua kakak angkat. Keduanya laki-laki. Kakak angkat pertamaku bernama Na Hyun Jung 30tahun. Dia sudah menikah sekitar 2tahun yang lalu dengan wanita berkebangsaan Jepang Xii Na Mi dan memiliki seorang anak perempuan yang lucu bernama Jaqueline. Namanya memang memakai nama america kerena dia lahir disana. Tapi dia juga mempunyai nama korea yaitu Na Min Ji.

Berselang 6tahun, Na Min Soo lahir. Ya, dia anak kedua dikeluarga ini. Dia bekerja di satu perusahaan yang sama denganku, hanya berbeda bidang saja. Dia memiliki pangkat yang lebih tinggi dariku yang hanya seorang wakil kepala bagian serta editor di perusahaan ini. Sedangkan ia menjadi semacam orang yang sangat dipercaya atau simplenya tangan kanan bosku. Tapi untungnya aku mengenal bos ku secara baik. Karena dia adalah anak dari sahabat eommaku. Hal itu juga membuat aku bisa mendapatkan posisi ini.

Aku lupa memberitahukan satu hal. Kami bekerja disalahsatu perusahaan percetakan dibidang fashion. Seperti menerbitkan buku dan majalah fashion.

Hari-hari kami disibukkan dengan kabar pemberitaan artis-artis nasional dan berbagai trend fashion diseluruh dunia. Mulai dari artis yang baru saja debut, ingin melakukan comeback, varietyshow yang mereka bintangi, sampai fashion item apa saja yang mereka gunakan.

Tak jarang kami juga melakukan beberapa interview dengan mereka lalu melakukan photoshoot. Saat itu saat dimana kami harus menyiapkan banyak hal. Terkadang aku ambil bagian untuk menginterview mereka. Jangan heran karena aku salah satu karyawan yang cukup multitalent.

Hari ini seperti biasa aku akan berangkat kerja dengan minsoo oppa. Sebenarnya aku memiliki mobil sendiri yang dibelikan eomma ku. Tapi aku lebih suka berangkat bersama minsoo oppa, karena saat pulang malam ia biasa mentraktirku. Hal itu tidak bisa ku dapatkan bila aku mengendarai mobil sendiri.
Jarak antara rumah dan kator cukup jauh. Perjalanan nya memakan waktu 30menit. Jadi kami harus berangkat setidaknya 45menit sebelumnya jika tidak mau terlambat.

****
Saat sampai dikantor salah satu rekanku menghampiriku untuk memberitahukan jadwalku hari ini. "hhmm.. coba kulihat" aku yakin hari ini akan menjadi hari yang sibuk. Hari ini aku dijadwalkan untuk memimpin interview bersama Lee Hi. Salah satu artis naungan YGEntertaiment. Ya, baru-baru ini dia melakukan comeback untuk album barunya.

Perusahaan kami memang bekerjasama dengan pihak YGEntertaiment. Jadi, sudah hal biasa untuk melakukan interview atau photoshoot dangan artis-artis dibawah naungan mereka. Tapi, tidak hanya artis naungan YGfamily saja. Kami terkadang juga melakukan kontrak dengan artis yang berasal dari agensi lain. Sebagai contohnya aku juga pernah bertugas menginterview BTOB dan SISTAR.

"baik bisa kita mulai interviewnya" Tanyaku memulai.
"ya, tentu saja" jawab lee hi dengan aksennya yang menggemaskan.
Interview ini berjalan lancar dan menyenangkan. Karena pribadi lee hi sendiri yang tidak terlalu kaku. Hanya butuh waktu 48menit untuk interview kali ini. Dan aku bisa makan sekarang.

********
Dikantin ...
"bagaimana interviewmu ? apa berjalan lancar" tanya ya shin.
"ya, lumayan. Dia bukan artis yang membosankan."

Aku cukup populer dikantor ini. Tapi aku hanya memiliki satu teman dekat yaitu Kim Ya Shin. Dia adalah orang pertama yang menyambutku dulu sewaktu masih magang di kantor ini. Tapi bedanya aku telah naik jabatan beberapa kali. Jadi, kami tidak berada pada posisi yang sama lagi. Tapi aku tetap berteman denganya. Aku tidak ingin pangkat menghalangi semuanya.

"aku iri padamu" kata ya shin lagi.
"hhhmm ? kenapa ?"
"kamu catik,pintar, dan kaya. Kamu bisa mendapatkan apapun yang kamu mau."
"tidak tidak. Aku tidak seperti itu. Percayalah !"
"oke oke aku percaya kalau begitu" ya shin lalu tertawa terkikik.
"kenapa ketawa? Aku lucu ya?" tanya ku heran melihat ya shin tertawa. Padahal, tidak ada yang lucu menurutku.
"tentusaja kamu lucu. Kamu selalu menyangkal sesuatu yang benar dan menerima sesuatu yang tidak sesuai." Ia mulai tersenyum
"benarkah ?" tanya ku sambil memasang wajah penasaran.
"aku tarik kembali kata-kataku. Ternyata kamu tidak begitu pintar. Kamu sedikit lambat mencerna perkataan orang lain."
"ya. Untuk hal itu aku setuju denganmu" kataku mantap. Lalu kami tertawa bersama-sama.

Yeay part 1 done. Hope you'll like it. Ini masih baru belajar juga. Wait for the next chapter?

ff IKON "My Fantsy" [Kim Han Bin]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang