[10] di kala senggang aku lupa

192 28 1
                                    

L u p a

Di kala senggang aku lupa

Lupa bahwa matahari adalah yang menyinari bumi

Lupa bahwa bulan adalah yang mendampingi matahari

Lupa bahwa langit adalah yang berada diatas bumi

Lupa bahwa bumi adalah yang berada dibawah langit

Lupa bahwa bintang adalah yang menciprati langit

Namun aku tidak bisa,
Sungguh aku tidak sanggup,
Sungguh aku tidak mampu

Aku tidak bisa melupakan
Bahwa dirimu adalah

Matahariku, bulanku, langitku, bumiku, bintangku

Sungguh aku tidak mampu

Walaupun aku berlari membelah langit
Walaupun aku berjalan menghantam
gletser

Namun aku mencoba
Dan tetap mencoba
Untuk lupa

Aku tetap mencoba untuk lupa
Di kala senggang

© anan-nymouse 2016

SenggangTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang