Prolog

1.8K 109 0
                                    

Asrama sahara..

Hanya asrama biasa yang sebelumnya menduduki peringkat teratas sebagai asrama terbesar dan berpendidikan tinggi.

Namun tak selamanya peringkat itu tetap diduduki Asrama Sahara. Kejadian setahun lalu membuat nama Asrama Sahara turun drastis.

Bahkan Asrama Sahara sempat terancam kebangkrutan karena teror tak masuk akal dari kamar 333.

Sudah sepuluh siswa menjadi korban teror tersebut dan selalu berakhir tragis. Semuanya mati!

Kepala sekolah memutuskan untuk menutup rapat kasus itu dan menyegel ketat kamar 333.

Namun kira kira tiga bulan yang lalu. Ada seorang siswa yang nekat membuka segel itu dan masuk ke dalam.

Teror demi teror dia hadapi dan dia lawan. Dan berhasil! Dia selamat! Dia satu satunya korban yang selamat dari teror itu!

Setelah kejadian itu, kamar 333 jadi tidak terlalu diperhatikan.

Larangan untuk masuk ke kamar 333 memang masih ada. Namun penjagaan dan penyegelan ketat yang sempat diberlakukan sudah tidak lagi dipasang.

Kamar 333 itu tidak pernah terkunci!

Kamar 333 memancarkan aura mengikat bagi setiap siswa yang memiliki jiwa penasaran yang tinggi.

Dan setiap tahun ajaran baru. Semua siswa baru hanya diberitahu untuk tidak memilih kamar 333 dengan alasan kamar 333 dijadikan sebagai gudang.

Lalu bagaimana nasib siswa yang terpikat dengan aura Kamar 333?

¥¥¥

Revisi kedua : 28 Juni 2017

Hope you like it(:

Kamar 333 (REVISI) (COMPLETED)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang