Sampai saatnya tiba

77 2 0
                                    

Aku masih seperti ini,masih selalu mengaharapkan kisah kita akan terulang kembali,walaupun aku sadar ini sulit terjadi.

Karena kini kau sudah bersama dia,saling percaya dan saling menyayangi persis seperti kita dulu.

Walaupun kau sudah bersamanya aku memutuskan untuk tetap berada di sampingmu karena aku tau kau masih membutuhkanku untuk menjadi pelita dalam gelapmu yang menerangimu sampai kau benar-benar tidak tersesat dan menemukan jalan keluar dimana di sana dia sudah berdiri menyambutmu untuk menjadi pelitamu selanjutnya.

Ketika aku sudah berhasil membawamu ke jalan keluar ini dan melihatmu pergi bersama nya,aku akan kembali ke tempat gelap itu mencari seseorang yang akan ku tuntun selanjutnya,tapi bukan untuk menuntunnya ke jalan keluar kemudian melihatnya pergi dengan seseorang yang baru lagi, tapi kali ini aku berusaha untuk keluar dari gelap ini bersamanya dan berusaha membuat cerita baruku bersamanya.

HOPETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang