Banyak manusia yang berubah hanya karena " Cinta "
Entah menjadi lebih baik ataupun sebaliknya
Apa benar kekuatan cinta itu fakta adanya ?
Rasa penasaran yang selalu menyelimutiku seberapa hebat kekuatan cinta hadir dalam hidupku nantinyaSampai pada akhirnya dia datang menghampiriku saat itu
Membuatku berhenti sejenak dari penatnya hari kala itu
Perkenalan dari situasi yang tak terduga
Manis indah senyumnya
Sampai waktu terus berjalan dan kami pun semakin menjadi lebih dekat
Entah apa ini kekuatan cinta yang sering orang lain ceritakan ?
Semakin dalam aku menghayati perasaan ini
Dan aku sampai merasa dunia terasa berbeda sejak aku mengenalnya
Mungkin memang benar adanya kekuatan cinta itu ada
Mempunyai letak dan porsinya
Sesuai ruang dan waktunya
Kini aku mempercayainyaAku harap kekuatan cinta yang datang padaku akan bertahan seterusnya
Dan orang itu selalu dia...
KAMU SEDANG MEMBACA
Rangkaian Kata
PoetryKarena rasa terkadang hanya mampu diungkapkan oleh kata-kata ▶Don't forget to give vote my poetry guys 😊