Awalnya

44 5 7
                                    

Di suatu hari ada seorang siswi baru di sekolah Academy Music School yang bernama Ayumi Misaki. Dia termasuk anak yang pintar, baik hati, dan pemalu. Tapi dia tidak punya teman, dia selalu di bully oleh teman-temannya. Salah satunya adalah Kenshin Hamura. Kenshin adalah anak yang nakal dan suka menjahili teman sekelasnya, tapi sebenarnya ia termasuk anak yang pintar dan baik hati. Kenshin selalu mendapat ringking satu di kelasnya, tapi semenjak ada Ayumi ringking Kenshin turun menjadi ringking dua. Oleh karena itu kenshin iri dengan kepintaran Ayumi yang selalu tanggap dalam mempelajari alat musik secara cepat. Kenshin juga mempunyai dua orang sahabat bernama Nagatsuka Hamada dan Samasuke Hamura.

~Hari ke-7 Ayumi di sekolah barunya~

Kenshin sedang duduk di halaman sekolah, tiba-tiba ada perempuan mendekatinya "Kenshin, apakah kita bisa berteman baik?. Aku ingin mempunyai banyak teman sepertimu." sambil menunjukkan wajah polosnya.

"Apa? aku harus berteman baik denganmu Ayumi, aku tidak mau. Jadi, menjauhlah dariku." jawab Kenshin dengan ketus.

Ke esokan harinya pada waktu guru musik menerangkan, Ayumi serius mendengarkan penjelasan gurunya. Sedangkan Kenshin asik sendiri dengan handphonenya. "Kenshin, Apakah kamu tahu apa yang telah saya terangkan tadi?" tanya guru musik. "Ya Pak, saya tahu. Bapak menerangkan tentang tata cara memainkan biola kan," jawab Kenshin santai. "Baguslah kamu tahu. Jangan asik sendiri, perhatikan saya!"

Di tengah-tengah guru musik menerangkan, tiba-tiba Kenshin menjahili Ayumi dengan teriak di telinga Ayumi. Alhasil Ayumi pun terkejut.

"Siapa tadi yang teriak?" tanya guru musik. "Saya pak." jawab Kenshin sambil mengangkat tangan. "Kenapa kamu teriak?"

"Gak papa kok pak, saya hannya memberi tahu Ayumi apa yang bapak terangkan. Saya pikir Ayumi tidak dengar" jawab kenshin ngawur. (tempat duduk Ayumi berada di depan tempat duduk Kenshin) . "Owh, tapi dengan cara yang baik. Caramu tadi tidak sopan. Jangan seperti itu lagi." nasehat guru musik. "Baik Pak, saya minta maaf." jawab kenshin.

Bel istirahatpun berbunyi. Kenshin dan teman-temannya pergi ke kantin. Saat Kenshin, kedua sahabatnya dan teman-temannya asik makan sambil bercanda tawa tiba-tiba Ayumi datang menghampiri Kenshin "Terimakasih, karena tadi kamu sudah memberitahuku dengan keras di telingaku."

"Kenapa kamu berterimakasih kepadaku?" jawab Kenshin. "Dan Kenapa kamu selalu menghampiriku?, apakah kamu ingin aku menjadi temanmu, aku kan sudah bilang kepadamu bahwa aku tidak akan pernah menjadi temanmu."

"Kenapa kamu selalu berkata kasar kepadaku, padahal aku hannya ingin menjadi temanmu." jawab Ayumi dengan wajah sedih.

"Kamu kerjain saja dia, suruh dia membayar semua makan kita," bisik Nagatsuka kepada Kenshin. "Apakah kamu benar-benar ingin menjadi temanku, kalau begitu bayarkan makanan dan minumanku dan teman-temanku. Setelah itu kamu bisa menjadi temanku." kata Kenshin. "Baiklah, aku akan membayar semua makanan ini." Ayumipun langsung ke kasir dan membayarnya.

Bel masuk berbunyi. Kenshin, sahabat, dan teman-temannya pergi untuk masuk ke kelas sambil tertawa karena telah berhasil mengerjai Ayumi. "Kenshin terimakasih." teriak Ayumi dari kejahuan.

Waktu bel pulang telah berbunyi, semua anak pulang kecuali Kenshin dan Ayumi yang sedang piket harian. "Kenshin, ayo bantu aku membersihkan kelas. Jangan asik sendiri !!!"

"Terserah aku. Aku sedang asik menggambar, kamu saja yang memberihkan kelas." jawab Kenshin. Ayumipun melanjutkan bersih-bersih dan tidak memperdulikan Kenshin. Saat Ayumi kembali ke kelas setelah membuang sampah ke luar, tiba-tiba kelas kembali kotor karena Kenshin membuang gambarannya yang jelek secara sembarangan.

"Kenshinnnnn..." teriak Ayumi. "Aku sudah menyapu kelas sampai bersih, kenapa sekarang kamu mengotorinya lagi. Sekarang cepat bersihkan!".

"Aku tidak mau." Ayumi mengatakan "Kenapa kamu tidak mau membersihkan. Sekarang waktunya kita piket harian, jadi ini tanggungjawab kita berdua untuk membersihkan kelas."

"Aku tetap tidak mau." Ayumi menjawab "Apa kamu mau di marahi pak guru jika kelas ini tidak bersih besok pagi, kita yang akan mendapatkan hukuman. Apa kamu mau itu?". "Baiklah, baikalah." jawab Kenshin. Ayumi juga membantu Kenshin untuk membersihkannya.

Ke esokan harinya, Kenshin datang pagi sekali ke sekolah. Kenshin ingin menjahili Ayumi karena Kenshin merasa kesal kemarin telah di paksa membersihkan kelas, dengan cara mengotori kelasnya yang pada waktu itu sudah ia bersihkan bersama Ayumi.

Kring,,, Kring,,, bel masuk berbunyi, semua anak masuk ke kelasnya masing-masing. Disaat teman-teman sekelas Ayumi dan Kenshin masuk kelas, mereka kaget dengan keadaan kelasnya yang sangat kotor. Guru musikpun datang dan ikut terkejut "Siapa yang kemarin mendapatkan tugas piket." Kenshin yang baru masuk ke kelas menjawab "Aku dan Ayumi. Emangnya ada apa ya pak?"

Pak guru bertanya lagi "Apa kamu dan Ayumi tidak membersihkan kelas kemarin." Kenshin menjawab "Hanya saya yang membersihkan kelas. Ayumi tidak ikut membersihkan kelas ini. Malah Ayumi langsung pulang. Saya sudah meberi tahunya tapi dia tidak perduli. Dan soal kelas kotor pagi ini munkin Ayumi yang telah melakaukannya pak, karena dia kesal kepada saya."

Ayumi telambat masuk ke kelas. "Aduhhh. Pasti pak guru sudah datang." Batin Ayumi. Ayumi tiba di kelas. "Ada apa pak, kok di kelas ramai sekali dan kenapa kelas ini menjadi kotor sekali." tanya Ayumi yang tidak tahu apa-apa. "Kok kamu yang bertanya, seharusnya bapak yang bertanya kepadamu. Apakah benar kamu tidak ikut membersihkan kelas bersama Kenshin kemarin? Malah kamu langsung pulang dan meninggalkan tanggungjawab." balas pak guru. Ayumi membela diri "Tidak pak, saya ikut membersihkan kelas bersama Kenshin. Tapi saya tidak tahu kenapa sekarang kelas ini bisa sangat kotor kembali." Pak guru menjawab "Kamu jangan berbohong, sekarang kamu ikut bapak ke kantor."

Bagaimana kisah kehidupan Ayumi selanjutnya, apakah Ayumi akan dihukum oleh guru musiknya atau tidak. Tunggu kisah selanjutnayaaa...

Jangan lupa like dan comment. Baca terus kelanjutannya sampai selesai!!!

#pesan: Jangan pernah membully siapapun. Kamu akan menyesal dan menyadari perbuatanmu itu di kemudian hari dan munkin saja perbuatannmu membully seseorang itu bisa berbalik kepadamu.

TBC

I'M SORRY✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang