Assalamualaikum Wr. Wb. para pembaca!!! 🙌
Pertama - tama, kenalkan, nama pena aku Yusriani Putri. Bisa kalian panggil Yusi saja ya atau nama panggilan lain yang kalian suka juga, biar antara kamu semua dan aku, bisa semakin akrab dong ya nantinya...
Jadi disini aku mau menjelaskan bahwa tulisan work ini, yang berjudul Tips How To Be Author, adalah tulisan atau work yang dimana nantinya kalian semua bisa mendapatkan ilmu - ilmu yang bermanfaat tentang dunia kepenulisan.
Di dalam tulisan Tips How Tp Be Author ini nanti juga, aku akan memberi tips - tips menulis dan hal - hal yang berkaitan dengan dunia kepenulisan lho. Yang mungkin juga, kebanyakan tidak lengkap, dan aku akan berusaha untuk membuatnya lengkap, sehingga kalian semua yang membaca tulisan atau work ini, akan mendapatkan ilmu yang tepat juga ya. Tapi, insyaallah di dalam work ini, akan sangat - sangat membantu buat kalian.
Oh ya, tulisan Tips How To Be Author ini diperuntukkan atau secara khusus untuk kalian para pembaca yang tertarik dengan dunia kepenulisan. Atau juga buat kalian para pembaca yang sangat tertarik untuk bisa memulai karir kepenulisan kalian di platform atau aplikasi menulis manapun. Juga tidak lupa bagi kalian para penulis baru dan para penulis lainnya yang membutuhkan tambahan ilmu dan pengetahuan yang nantinya bisa kalian masukkan atau tambahkan di dalam karya - karya tulis kalian ya...
Dalam work atau tulisan How To Be Author ini, aku akan menuliskan sebanyak 78 chapter atau BAB, sebagai total chapter di work ini. Dan kalau ditambah dengan BAB Prakata ini, work atau tulisan Tips How To Be Author ini akan mencapai 79 chapter atau BAB.
Jadi, pastikan kalian benar - benar membacanya dengan cermat, dan jika perlu kalian membacanya berulang kali, atau juga menulisnya. Tapi perlu di ingat lagi, untuk tidak mengutip sembarangan tulisan atau karya orang lain, sehingga nantinya karya kalian tidak akan masuk ke dalam golongan yang termasuk plagiat atau plagiasi.
Hal ini penting dan sangat perlu untuk diperhatikan bagi setiap diri kalian yang akan menulis karya atau tulisan, secara fiksi maupun juga non fiksi. Agar terhindar dari plagiasi, yang biasanya akan mempengaruhi dalam hal akademik (jika kalian memiliki karya tulis berupa Novel, Kumpulan Cerpen, Kumpulan Puisi, dan lainnya) karena dengan itu kalian akan mendapatkan keistimewaan dengan mendapatkan nilai A (bagus, dan cepat lulus, kalau kuliah).
Oke, sudah cukup panjang pembukaannya ya kan... 😁 semoga kalian semua bisa cukup paham dengan apa yang aku sampaikan di BAB Prakata ini.
Sebenarnya ada banyak hal lainnya yang ingin sekali aku sampaikan pada kalian semua. Tapi aku akan menjelaskannya atau menyampaikannya di dalam chapter - chapter selanjutnya di dalam tulisan Tips How To Be Author ini. Aku juga akan menambahkan penjelasan - penjelasan yang lebih banyak dan juga lengkap lagi di dalam chapter, sehingga kalian akan semakin mudah memahami setiap BAB yang aku tuliskan.
Oke, terakhir... Semoga kalian semua, para pembaca dan para penulis yang membaca tulisan Tips How To Be Author ini bisa enjoy, merasa nyaman dan juga tidak lupa untuk paham akan materi - materi kepenulisan yang aku sampaikan di dalam work ini ya. 😊
Salam,
~Yusrianiputri~
KAMU SEDANG MEMBACA
TIPS HOW TO BE AUTHOR ✔️ (TERSEDIA DI HINOVEL)
RandomCover By Self WORK INI SUDAH TERSEDIA DI APLIKASI HINOVEL. ADA BANYAK CHAPTER-CHAPTER BARU DAN BERBEDA DARI YANG ADA DISINI. KALIAN BISA LANGSUNG CUS KE APLIKASI HINOVEL YA!!! ~Sudah dibaca sebanyak 257k, dan hanya menyisakan 5 chapter awal saja~ #...