1. Ingin Dapat Banyak Pembaca?

10.6K 1.3K 190
                                    

Halo semuanya, kali ini, tepatnya di chapter materi ini, aku akan memberikan kalian semua tips jika kalian ingin dapat banyak pembaca untuk tulisan kalian.

Yang bisa kalian lakukan adalah :

A. RAJIN UPDATE

~ Update cerita setiap hari atau nggak paling banyak itu, sehari bisa sampai dua kali update.

~ Atau nggak yang paling sedikit, seminggu sekali update cerita.

Kenapa perlu di jadwal untuk update cerita?

Karena para pembaca itu paling senang sama author yang kayak gini, gaes!! Yang update nya itu terjadwal dan pasti dilakukan.

Mereka, para pembaca nantinya juga akan selalu mantengin atau menunggu work atau chapter cerita kita. Dan mereka juga akan menghargai karya tulisan kita itu dengan memberikan apresiasi berupa like dan komen.

Hasilnya?? 🙎

Ya sama, nantinya para pembaca atau penulis yang lainnya juga akan mulai semakin banyak berdatangan ke work kita untuk baca,memberi vote atau like dan juga komen. 😊

B. BALESIN KOMEN

Kalau kalian sebagai para penulis yang memang super sibuk atau memiliki kegiatan yang buat kalian sibuk. Alias waktu kalian bentrok dengan dunia nyata atau keseharian kalian, setidaknya kalian bisa lah untuk tetap membaca atau membalas komen dari pembaca kalian yang ada di work cerita kalian itu.

Contoh dari apresiasi yang biasanya diberikan adalah, yang pembacanya komen : 'next thorrr', nah nantinya kalian bisa balas dengan : 'oke, siap.... tunggu aja ya 😊 makasih udah baca'.

Jangan lupa tambahkan emoji, sebagai bentuk formalitasnya ya (bisa emoji apa saja yang kalian sukai). ☝

Karena apa, setiap kalian balas komen mereka, mereka akan komen lagi dan juga lagi ke cerita kalian saat kalian update chapter.

C. JANGAN MEMAKSAKAN PEMBACA BUAT KASIH VOTE + COMMENT

Nah, ini yang sangat perlu diperhatikan oleh penulis. Baik itu penulis yang baru, atau bahkan penulis yang sudah punya beberapa karya di platform atau aplikasi menulis lainnya.

~ Jangan tulis : 'baru bakal update next chapter kalau vote atau like nya udah mencapai 10'

Nah ini gaes, aku dulu saat pertama kali buat cerita juga tulis yang begini, karena aku juga belum terlalu mengerti sama hal - hal di dalam dunia kepenulisan ini. Tapi, entah kenapa ya... Para pembaca tetap suka, karena seiring waktu cerita itu banyak yang membaca dan juga menghargainya.

Oke, sekarang balik lagi ke topik. Sering banget, berdasarkan sama pengalaman aku yang juga sebagai seorang pembaca yang menemukan suatu cerita yang juga bertuliskan seperti ini, di beberapa BAB atau chapter karya tulis mereka itu.

Kalau dari sisi seorang penulis, mungkin mereka juga memiliki harapan yang juga sangat besar atas apa yang mereka kerjakan atau tuliskan, untuk bisa dihargai oleh banyak orang yang membaca karya tulis mereka itu.

Tapi, eh tapi.......

Kalau dilihat dari sisi lain, sebagai seorang pembaca, tentunya akan sangat berbeda, karena ada kemungkinan jika mereka, para pembaca akan berpikir, seperti ini 👇👇

'apaan sih author? cerita jelek aja malah sok - sok an minta vote?!!'

Ini masih kemungkinan saja, tapi tentu saja rasanya sakit kan??!!

Iya, sakit banget, tapi nggak berdarah.

Untuk menghindar dari pemikiran para pembaca seperti itu, akan jauh lebih baik jika kalian nulisnya menjadi seperti ini👇👇

'saya minta pendapat kalian nih tentang work aku. kalo hari ini vote atau like nya bisa mencapai tiga, part selanjutnya update sekarang, langsung'

Nah, ini rasanya lebih baik dong dibandingkan sama yang pertama. Bisa langsung kalian praktikan ya!

TIPS HOW TO BE AUTHOR ✔️ (TERSEDIA DI HINOVEL) Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang