Angkasa menyimpan rahasia –
Bintang, binar matamu
Lunar, kirana senyummu
Surya, gelombang rambutmu
Kendati, bumi menyimpan derita –
Samudra, biru rinduku
Mega, kelabu mindaku
Hujan, seluruh tangisku
Serta, puisi menyimpan realita –
Tak ada kita
Di antara lupa
Maupun kata
KAMU SEDANG MEMBACA
Quote
RandomNyebelin sih, tapi tetep ngangenin. Kelebihan kamu tuh disitu. === Hanya quotes yang dikutip dari beberapa novel dan mungkin bisa menjadi penyemangat atau sesuatu yang berpengaruh :) === Akan ada postingan baru setiap minggu nya :)