part 11

111K 904 43
                                    

~acara geladi resik~

Gladi resik disini adalah pemberian arahan bagaiamana nanti acara siraman dan tata laksana pernikahan berlangsung.

(Kurang lebih sih seperti itu, cuma kurang paham juga saya hehe)

Yang dimana hanya pihak keluarga laki laki dan perempuan saja, serta yang berperan diresepsi pernikahan kami,

Menurut gue gladi resik ini biasa aja, cuma ajang pelatihan biar nanti diacara gue engga ada yang gugup.

Next~

Dan acara ini menurut guesih berperan cukup penting.
Disini kesannya serius tapi santai.
Hanya beberapa orang yang datang dipihak adrian dan gue, namun lily dan monic mereka berperan penting dalam pernikahan gue.


Diacara ini semua yang berperan penting dipernikahan gue mempersiapkan kebutuhan logistik dan mempersiapkan dekorasi panggung dan divisi acara mempersiapkan pengisian acaranya, evaluasi dan mengecek kembali kebutuhan yang belum lengkap.

Ya setelah memakan beberapa jam akhirnya acara gladi resiknya kelar dan kamu semua boleh pulang.

~H 1~
Berhubung nyokap keturunan Jawa dan apabila ada yang menikah kami harus mengadakan upacara adat warisan turun menurun yang mengandung banyak arti. Upacara adat itu dinamakan Siraman, dimana Dalam tiap langkah pada prosesi siraman dimaknakan agar para calon pengantin membersihkan diri ( sesuci ( jawa )) dan hati sehingga semakin sip dan mantap untuk melangsung pernikahan esok harinya. Pada upacara yang lebih bersifat intern ini seluruh keluarga besar berkumpul, dan memberikan doa restu pada sang calon pengantin untuk memasuki fase baru kehidupan.

Rumah nyokap dihias sedemikian unik dengan ditaburi banyak bunga seperti nampak dikelilingi taman beraneka warna.
Sebelum acara berlangsung ada utusan dari pihak keluarga adrian untuk memberikan potongan rambut adrian.

Oiya diacara siraman ini harus menggunakan 7 mata air yang berbeda dan harus dihadirin secara ganjil sedangkan digue hanya 7 orang.
Sebelum acara siraman gue melakukan sungkeman terlebih dahulu sama mama dan kerabat yang lain.

~Acara siraman~

Berhubung gue udah engga punya ayah maka yang pertama kali melakukan siraman adalah kakak dari mama, selanjutnya mama dan siraman terakhir dilakukan perias yang nanti bakal ngehias gue.
Yang terlibat di acara siraman adalah orang orang yang sudah menikah.

~lalu Potong Rikmo~

Setelah itu dilakukan Pemotongan rambut disatukan pada upacara Tanem Rikmo. Dimana rambut adrian tadi disatukan dengan potongan rambut gue lalu dikubur, bertujuan untuk mengubur hal jelek dari calon pengantin supaya bahagia dalam berumah tangga.

~berjual Dawet~

Disini mama menjadi penjual Dawet dimana merupakan lambang kebulatan mama untuk menjodohkan gue. Tapi pembelinya harus menggunakan pecahan genting.

Lalu acara selanjutnya adalah Potong Tumpeng ~yeeay~
Tumpeng ini nantinya disuapi ke gue diacara Dulangan Kapungkasan, Dulangan Kapungkasan gus sicalon pengantin duduk diapit orang tua lalu tumpeng tadi disuapin ke gue yang terakhir acara pelepasan Ayam dimana mama sudah tulus ngelepas gue buat hidup mandiri dan dapat memperoleh rejeki yang luas dan barokah.

PACARAN SAMA GURU?Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang