Half an author, half a psychology student: it's me.

5.1K 554 177
                                    

Yehet!

Ini adalah lapak lamaku yang akan aku perbaharui karena dulu aku belum menjadi mahasiswi Psikologi sekarang aku sudah resmi menjadi salah satu bagian dari fakultas yang sering dikira dukun.

Baik, perlu dicatat bahwa psikologi adalah ilmu yang mempelajari proses mental manusia bukan ilmu perdukunan bagaimana membaca pikiran manusia.

Tolong, dibuang jauh. Kami tidak belajar itu.

🌼

Diperkenalan kali ini aku ingin menceritakan sedikit tentang diriku sendiri sebelum mulai membahas apa saja yang ingin kubagikan pada kalian.

Diperkenalan kali ini aku ingin menceritakan sedikit tentang diriku sendiri sebelum mulai membahas apa saja yang ingin kubagikan pada kalian

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Nama asliku Khairunnisa Ashfahani Faza tetapi masyarakat luas lebih mengenalku dengan sebutan Chaca Faza. Lain halnya kalau kalian main ke kampusku maka yang kalian temukan adalah nama yang berbeda yaitu Cajung, Joeng, Jung, Carl Jung (mengacu pada pencetus teori psikologi kepribadian). Yup, Chaca Juengprasert adalah nama Thailand sementara Jung atau Jung Ga Eun adalah nama Korea-ku. Di kampus aku memang lebih sering dipanggil dengan 4 sebutan di atas tadi jadi jangan heran ya! :p

Aku lahir sebulan sebelum pergantian tahun terjadi, 27 November 1999 membuat aku berada dibawah naungan zodiak Sagitarius yang konon katanya nih menurut data non-ilmiah aku memiliki kepribadian yang hobi berpetualang, memiliki kemampuan komunikasi yang bagus dan insting kuat. Sementara golongan darahku itu O dan hasil MBTIku merupakan ENFP dengan persentase extrovert yang hampir mencapai 100%, yup, aku tipe orang yang sangaaaaaattt idealis (tapi aku juga realistis kok ehe) dan suka berbicara banyak hal :)

Aku suka banget baca tentang zodiak, golongan darah, tarot dan hal lainnya. Bukan untuk memercayai sebuah ramalan melainkan untuk mencaritahu apakah benar kepribadianku seperti yang dikatakan mereka? Dan, hasilnya memang iya. Sudah. Sebatas itu saja.

Dari dulu aku selalu dijadikan tempat curhat. Rata-rata mereka mencariku untuk menemukan solusi dari masalah hidup mereka. Bahkan sama orang nggak dikenal sekalipun. Kadang aku suka heran, kenapa mereka begitu memercayai aku ketika saling sapa saja tidak pernah dilakukan?

Dilihat dari arti nama lengkapku, aku pun mengerti. Khairunnisa Ashfahani Faza memiliki arti dalam Al-quran adalah wanita baik-baik yang memberi kehangatan dan membawa cahaya terang di tengah jalan yang ramai oleh manusia pada musim semi atau saat bunga bermekaran.

Kata orangtua, nama adalah doa jadi mungkin inilah mengapa aku selalu menjadi orang tengah atau pemberi solusi bagi mereka yang membutuhkan saran.

Banyak yang bilang aku itu peka banget. Bila manusia pada umumnya memiliki kadar kepekaan sekitar 30% maka aku lebih tinggi, 80% atau bahkan 100%. Yup, aku mempunyai rasa empati yang tinggi, membuatku dapat lebih mudah merasakan emosi orang lain.

Hal ini juga yang menjadi alasan mengapa aku bisa menebak pikiran atau apa yang sedang orang lain itu rasakan. Biasanya teman-temanku nggak perlu menceritakan masalah mereka, aku sudah mengetahuinya lebih dulu.

PsycholostoryTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang