Lepaskan Aku!

26 2 0
                                    

🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃
Senyum pasif sang rembulan
Tertutup lembutnya balutan mega
Cahaya ramah mulai menghilang
Begitupun dengan eloknya sang lintang

Payung bumi menghitam padam
Diikuti sorakan halilintar menyambar
Dia menangis dan menghujani
Diriku kedinginan tak berdaya

Selalu ditemani hembusan angin
Sendirian dalam tamparan rindu
Selalu tercekik dalam tangis
Sendirian dalam kaparan pilu

Serasa diriku bersuara dalam diam
Menangis tanpa ada linangan
Berteriak dalam kesunyian
Inginku menghujat takdir Tuhan

Tolong, lepaskan aku dari jeratan ini !
Napasku serasa begitu sesak...
Biarkan dua kakiku melangkah
Mencari senyum bulan yang hilang

By : Rina S.
🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃

PuisikuTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang