Remaja berakhlak mulia - 9

62 3 0
                                    

Dalil - dalil ( 2 )

* Diriwayatkan dari Abu Hurairah ra., ia berkata, Rosulullah saw. pernah di tanya tentang perkara yang paling banyak menjadi penyebab masuknya manusia ke syurga, kemudian beliau bersabda: "perkara itu adalah takwa dan akhlak yang baik".
(H.R. Abu Hurairah ra.).
Rasulullah saw. juga ditanya tentang perkara yang paling banyak menjadi penyebab masukannya manusia ke neraka, lalu beliau bersabda: "perkara itu adalah mulut dan kemaluan." (H.R. at-Tirmizi)

* Diriwayatkan dari Abu Umamah, ia berkata, Rosulullah saw. bersabda: "Aku menjamin rumah di pinggir syurga bagi orang yang tidak suka berbantah - bantah meskipun benar, dan rumah di tengah - tengah syurga bagi orang yang tidak berdusta, dan rumah di bagian paling atas syurga bagi orang yang baik akhlaknya". (H.R. Abu Dawud)

*Diriwayatkan dari Abu Huarairah ra., ia berkata, bahwa Rosulullah saw. bersabda: "orang mukmin yang oaling sempurna imannya adalah yang paling baik akhlaknya. Orang yang paling baik di antara kalian adalah orang yang terbaik terhadap istri - istrinya." ( H.R. At - Tirmizi)

Muslimah Sejati ♡Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang