[2] PLOT TWIST

55 5 0
                                    

Adm kepenulisan : Fiikoo
Pembahasan : Plot Twist

Assalaamualaikum Wr. Wb.
Selamat malam

Sekatang kita akan membahwa tentang Plot Twist.

Apa sih Plot Twist itu?

PLOT TWIST

Plot twist adalah perkembangan cerita yang radikal dan tidak terduga.

Untuk genre misteri/thriller/horor/fantasi/sci. fiction/suspense, plot twist sangat penting untuk memberikan unsur kejutan.
Prinsip dasar Plot Twist adalah:

1. Memuntir ekspektasi pembaca
2. Tak terduga/disangka-sangka
Ingat, sewaktu membaca, sebetulnya pembaca punya ekspektasi-ekspektasi tertentu tentang cerita kita.

Nah, sekarang tinggal kita sebagai penulis menentukan: Apakah semua yang kita ceritakan selalu benar? Apakah semua karakter dalam cerita kita punya niat baik? Apakah semua karakter akan mencapai tujuannya?

Tentu saja jawabnya tidak. Kalau ya, tulisan kita bakal membosankan.

Plot twist biasanya baru diungkapkan mendekati bagian akhir sebuah cerita. Ini disebut “surprise ending”, sebuah akhir yang sama sekali berbeda dengan ekspektasi pembaca.

Ini beberapa macam jenis PLOT TWIST:

1. Peripeteia : perubahan tiba-tiba yang membuat hidup protagonisnya jungkir balik dari bagus ke buruk. (sering dikenal dengan istilah Turning Point dalam naskah fiksi) Tujuannya adalah: memberi kejutan kepada pembaca, dan sebagai dampak dari kesalahan atau tindakan sebelumnya yang diambil si karakter.
Contoh: Seseorang sudah puluhan tahun mencetak uang dengan mengambil risiko di pasar modal. Lalu pasar modah jatuh dan orang tersebut ikut jatuh miskin. (dari kaya ke miskin)

2. Anagnorisis: sama dengan Peripeteia, anagnorisis juga tiba-tiba dan mengejutkan. Biasanya anagnorisis terjadi sebelum Peripeteia, berupa kesadaran yang muncul pada diri si karakter ketika dia akhirnya mengetahui sifat atau identitas asli karakter lain. Contoh: Dalam Harry Potter ketika dia akhirnya tahu bahwa Snape selama ini melindungi dia, bukan mencoba mencelakakan dia.

3. Deus ex machina: sifatnya mirip Peripeteia, muncul tiba-tiba ketika mendekati bagian akhir cerita. Bedanya, deus ex machina adalah perubahan keadaan yang begitu mendadak dan seperti mukjizat yang dimunculkan begitu saja tanpa penjelasan. Biasanya dengan memunculkan karakter/hal baru entah dari mana, atau kemampuan/superpower yang sebelumnya tak pernah ada, atau bisa juga gempa/tsunami, dsb untuk menyelesaikan konflik.

QNA.

Em kak aku mau tanya yang jenis Plot twist ke 3. Kan di situ bilang memunculkan karakter atau hal baru bla bla bla. Nah semua itu bukan termasuk tambah konflik lagi?
Gimana ya tanyanya aku bingung. Ya pokok ya gitu😅

Answer : Hal / tkoh baru di sini bukan pemicu konflik ya. Gunanya ini muncul justru buat kelarin konflik.
Si Penulis harus pinter2 bikin atau istilahnya "nyelipin" hal / tkoh baru ini di akhir2 cerita shg konflik yg dihadapi oleh tkoh utama bisa selesai.

Sekian materi dari saya, semoga bermanfaat dan maaf jika masih ada kekurangan dalam menyampaikan materi😊

Wassalaamualaikum wr.wb
Selamat malam...

MAGUS [Materi Grup PS]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang