Sengaja tidak diberi judul setiap bagiannya, bagi yang mau kasih saran judulnya apa bisa komen dan juga vote yaw
Lirih doanya menyasar keberhasilan
Seribu amanat membekas di relung hatinya
Dia hanya ingin mengabdi bersama bakti negeri
Dari satu lampiran kemenangan terindahnya
Apabila ia kalah ,duka air mata menggigil melewati tidurnya
Apabila ia menang ,indah pelangi selalu bersama di jenaka mimpinya
Seribu lara melebur saat kegigihannya segan
Pada pendukung negeri tak pernah senyap
Selalu menggema hingga peluh membeku
Meneriakkan motivasi sejadi-jadinya
Menyisipkan sedikit kepercayaan diri
Memacu diri dalam semangat membatu
Menolak menyerah hinnga terpincang-pincang
Walau nadi pun nyaris tak bernyanyi
Dan jantung berdetak diatas rata-rata
Izinkan garuda ini tetap tersemat
Dalam perstasi suci menuju pembuktian
Untuk sekedar membingkai sederhana
Di album-album bumi pertiwi
YOU ARE READING
Kepak Garuda
PoetrySetiap orang pasti punya kebanggaan. Terkadang ada semangat ketika melihat kemampuan orang lain. Bahkan bisa jadi terinspirasi. Ini untuk mereka, SEMANGATKU dan juga SEMANGATMU. Mereka hanya bagian kecil yang harus kita beri SALUT dan APRESIASI. Dim...