Aku hanya ingat satu hal. Kisah Seorang Pangeran misterius dan Putri yang cantik. Kisah ini menceritakan seorang putri kerajaan menikah dengan pangeran misterius dari kerajaan seberang. Putri itu selalu mengharapkan cinta dari sang pangeran.
Sampai akhirnya, hidup si putri berakhir dengan tragis. Ada yang mengatakan Putri itu bunuh diri karena tidak dicintai oleh pangeran, ada juga yang mengatakan Putri di bunuh oleh seseorang yang tidak menyukainya.
Hal itu menimbulkan perdebatan di antara dua pihak. Satu adalah pihak dari pangeran dan satu dari keluarga si putri. Mereka bertanya kenapa pangeran tidak mencintai si Putri? Pihak Pangeran menjawab si Putri adalah istri tidak berguna.
Mendengar hal itu, pihak dari Putri tidak menerima itu dan hampir menyatakan perang pada Pihak Pangeran. Tapi, Pangeran meredakan kemarahan pihak dari Putri dengan memberikan kompensasi yang layak dan menjelaskan Putri meninggal bukan karena semua rumor itu, tetapi karena penyakit yang di deritanya.
Mereka tak percaya, tapi mau tak mau mereka harus pergi dari tempat Pangeran itu. Setelah beberapa masalah dihadapi nya, semuanya berakhir dengan ending bahagia antara Pangeran misterius dan Putri titisan Dewi yang berhasil meluluhkan hati Pangeran.
Kisah itu sangat buruk menurutku. Kenapa harus si Putri cantik itu yang berakhir tragis? Kalau begitu tidak usah nikahkan dia dengan Pangeran misterius itu. Setelah Putri mati, malah Pangeran itu mencintai Putri titisan Dewi itu.
Kalau semisal posisi Putri cantik itu adalah aku....
Aku akan...
... melupakan Pangeran misterius itu dan tidak ada rasa untuk Pangeran itu!
~🌷🌹~
Saat ini juga, aku terjebak di tempat yang aneh. Sekeliling ku hanya ada kegelapan saja. Tiba-tiba ada cahaya yang di depan ku. Seakan cahaya itu ingin aku mengikutinya.Aku pun mengikuti nya. Lagipula ini adalah pilihan ku di tempat penuh kegelapan tanpa batas. Sesampainya, aku disambut dengan wanita berambut putih dengan pakaian gaun putih memanjang dari ujung tangan sampai ujung kaki.
"Halo, kau Clara bukan?" tanyanya dengan nada lembut.
"Iya, antar aku ke tempatmu." Aku mengatakan hal itu dengan tegas.
Wanita itu tersenyum tipis dan memegang kedua tanganku.
"Clara Nidwaja, kau hanya gadis berusia 19 tahun dengan masa lalu yang menyedihkan. Kau yakin akan menyerah dengan semua ini?" Wanita itu melepaskan kedua tanganku. "Kau tidak boleh menyerah, apapun hal yang sulit dalam hidup mu."
Aku terdiam mendengar perkataan wanita itu. Aku tidak tahu harus berkata apa.
"Aku..."
"Lihatlah didepan mu." Aku melihat ke arah depan sesuai perkataannya. Seorang bangsawan misterius sedang berkeliling melihat taman bunga lavender. Dia memetik salah satu tangkai bunga lavender dan menciumnya.
"Kau pikir dia tidak mencintai mu? Dia selalu memikirkan mu loh," bisik wanita itu kepada ku.
Tiba-tiba, air mataku mengalir begitu saja. Seperti ada rasa rindu pada bangsawan itu. Padahal aku baru saja melihat bangsawan misterius itu. Apa ini? Aneh. Aku belum pernah bertemu dengan dia.
KAMU SEDANG MEMBACA
𝔸 𝔽𝕝𝕠𝕨𝕖𝕣🌸
Fantasy"Karena mu, hidupku penuh dengan kejutan."~ Clara Nidwaja ♣ Seorang gadis yang hidup sederhana bernama Clara Nidwaja bersama kakak tiri, Mulan Nidwaja . Awalnya semua baik-baik saja tapi semua berubah ketika seseoran...