Disclaimer : Haikyuu! Milik Furudate sensei
Be Mine milik Lean Aviliansa
Warning : OOC, Typo.
---
Fanfict ini dibuat untuk mengikuti event bulanan Fanfiction Addict dengan tema Hutan.
#OctoWoods #MonthlyFFA
---
"Berkumpul!"Derap kaki tergesa menggema memenuhi ruangan segi empat tempat tim voli shiratorizawa melaksanakan latihan setiap harinya. Seluruh tim segera menghampiri pelatih mereka, Washijo-san, untuk mendengarkan apapun instruksi yang akan diberikan.
"Setelah kekalahan kita dari Tim Karasuno, aku ingin kalian berlatih lebih keras lagi. Bahkan sampai kalian tidak bisa berdiri lagi kalau perlu." ucap Pelatih Washijo yang diam-diam dikomentari oleh Goshiki, "Bagaimana kita bisa bermain kalau tidak bisa berdiri?"
Berbeda dengan reaksi Goshiki, anggota tim lain merasakan tubuh mereka menjadi dingin membayangkan sekeras apa latihan yang akan mereka lakukan.
"Aku sudah mempersiapkan segala sesuatu yang kita butuhkan untuk melakukan latihan di tempat lain." kalimat Pelatih Washijo memunculkan pertanyaan di benak seluruh pemain.
"Tempat lain? Dimana itu, Pelatih?" Semi Eita yang akhirnya bertanya perlihal tempat lain tersebut.
"Kita akan berlatih di gym Shiratorizawa yang ada di pinggir kota. Dan juga kalian harus melatih kekuatan tubuh kalian. Aku yakin hutan disana akan sangat membantu meningkatkan kualitas kalian."
'Hutan?!' teriak seluruh pemain di dalam hati.
"Kalau begitu latihan untuk hari ini cukup sampai disini. Kita akan berangkat lusa, jadi persiapkan diri kalian. Bubar!"
"Otsukaresama deshita!" seru seluruh anggota kompak.
~
Di perjalanan pulang tak sedikit dari anggota Shiratorizawa yang membahas tentang apa yang baru saja mereka dengar. Mulai dari yang sangat antusias bahkan sampai yang menanggapi hal itu dengan santai. Seperti Kawanishi Taichi yang sedari tadi hanya berbicara seadanya jika pemain lain mengajaknya bercakap.
Berbeda dengan Satori Tendou dan Tsutomu Goshiki yang sedari tadi heboh saat mengobrol dengan Ushijima Wakatoshi. Mereka berbicara seolah-olah bagai bis dengan rem blong, tidak bisa berhenti. Namun sepertinya yang diajak berbicara tidak terlalu memperhatikan, malah Ushijima lebih tertarik pada liberonya, Hayato Yamagata.
"Yamagata." Panggil Ushijima.
"Ada apa, Ushijima?"
"Aku harap latihan besok kau bisa lebih baik lagi, karena selama latihan tadi kau banyak melakukan kesalahan saat menerima serve ku."
Kalimat Ushijima dijawab Hayato dengan jawaban singkat, namun wajah Hayato terlihat menyesal. Mereka tidak sadar bahwa sedari tadi Kawanishi memperhatikan mereka dari belakang. Kawanishi bertanya-tanya tentang apa yang sedang mereka bicarakan hingga membuat Hayato memasang wajah seperti itu, jujur hal itu sangat mengganggu bagi Kawanishi. Rasa penasaran Kawanishi semakin melonjak ketika dia melihat Ushijima yang mendekat pada Hayato lalu membisikkan sesuatu di telinganya. Entah sakit atau tidak, tapi tangan kawanishi sudah memerah akibat bekas kuku yang muncul saat dia mengepalkan tangannya.
'Tch! Apa yang barusan dia lakukan?' tanya Kawanishi dalam hati. Melihat ekspresi wajah Hayato yang sedikit merona itu membuat suasana hati Kawanishi semakin hancur.
Tidak peduli dengan tatapan dan panggilan dari teman-temannya, Kawanishi berjalan cepat meninggalkan rombongan dan berharap dia bisa cepat menghilangkan rasa mengganjal yang ada di hatinya.
~
Lusa pun akhirnya tiba, tim voli Shiratorizawa sudah bersiap berangkat menuju tempat latihan mereka dengan menaiki bis sekolahnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Be Mine #MonthlyFFA #OctoWoods
FanfictionSecuek-cueknya Kawanishi, tapi tetap ada rasa ingin memiliki apalagi jika itu pada seseorang yang diam diam dia jatuhi hatinya