Semalam aku melihat seorang laki-laki yang sangat kecewa sedang bercerita pada bintang. "Bintang aku sangat sedih, karena orang yang aku cintai mencintai yang lain." Kata laki-laki itu dengan wajah yang teramat sedih. "Apa kau sangat sedih?."bintang bertanya. Lalu laki-laki itu pun menjawab "ya, aku sangat sedih, kau tidak bisa merasakan kesedihan ku, kau bahkan tidak tau apa itu cinta." Bintang hanya tertawa mendengar nya dan menjelaskan kepada laki-laki itu "sekarang, sakit diriku atau dirimu? Aku pernah mencintai seseorang bahkan sekarang pun masih. Aku hanya bisa bertemu dengannya malam hari dan setiap aku melihat nya dia selalu bersama perempuan itu. Aku disini dan dia disana, kau setiap hari masih bisa bertemu dengan dia bukan? Sedangkan diriku, bahkan dia pun tak pernah memandang ku, aku ada disini saja dia tidak tahu. Dan satu lagi, ini adalah caraku, aku mencintainya. Mencintainya dalam diam itu sangatlah indah." Laki-laki itu pun tertunduk dan berkata "maaf, sekarang aku tau, bahwa kau lebih sakit dariku." Bintang pun hanya bisa tersenyum.
.
.
.
.
."Setiap orang memiliki caranya sendiri, cinta tak harus diungkapkan dengan kata-kata. Cinta cukup kau rasakan dan cukup kau dan Tuhan yang tahu. Sesungguhnya, semua akan indah pada waktunya."
.
.
.
.
.
#starinlight
![](https://img.wattpad.com/cover/165544477-288-k479292.jpg)
KAMU SEDANG MEMBACA
Sebuah bintang
Short Storybintang kecil, terkadang tidak kelihatan bahkan jauh dari bulan. Tapi sadarkah kalian bahwa bintang sangat indah? Bintang adalah tempat ku bercerita ataupun bintang itu aku sendiri.