Kring kring kring...
Alarm berbunyi, Alyssa langsung bangun mematikan alarm dan melihat Jam.
"Ah masih jam segini" Alyssa pun langsung tidur kembali.
"Alyssa bangun.. bangun.." ucap mamah Alyssa.
"Kenapa mah alys masih ngantuk.. Lagian juga masih subuh" ucap Alyssa yang masih tertutup matanya.
"Ini udah pagi, matahari udah muncul, kamu bilang subuh" ucap mamah sambil menggeleng-gelengkan kepala.
"Apa! Mamah kenapa nggak bangunin Alys. Alys kan harus berangkat pagi karena Alys anak baru." ucap Alyssa sambil mengambil handuk.
"Mamah udah bangunin kamu tapi kamunya aja yang nggak bangun- bangun dasar kebluk" ucap mamah.
Tanpa membalas ucapan mamah, Alyssa langsung bergegas ke kamar mandi.
Alyssa pun langsung berpamitan dengan mamahnya.
"Mah Alyssa berangkat sekolah dulu ya" ucap Alyssa sambil mencium tangan mamah.
"Iyah, nih bekal buat makan di sekolah" ucap mamah sambil memberi bekal yang dibuat mamah saat Alys masih tertidur.
"Terimakasih mamah, yaudah Alys berangkat ya mah" ucap Alyssa sambil berjalan ke luar rumah.
"Semoga kamu betah ya Alys di sekolah baru kamu, belajar yang bener lho" ucap mamah sambil melambaikan tangan.
Sesampainya di sekolah Alyssa bingung harus kemana dia sekarang.
"Hai.." ucap seorang cewek yang berpenampilan rapih dan baik.
"Hmm hai juga," ucap Alyssa sambil tersenyum.
"Kenalin gue Reka" ucap Reka sambil menyodorkan tangannya.
"Hai Reka, gue Alyssa" balas Alyssa.
Setelah berkenalan dengan Reka, Alyssa pun meminta tolong kepada Reka untuk mengantarkannya ke ruang guru.
"Lo anak baru?" ucap Reka.
"Iya Gue anak baru disini" ucap Alyssa.
"Yaudah gue anter ke ruang guru, soalnya sebentar lagi bel masuk" ucap Reka sambil berjalan menuju ruang guru.
"Terimakasih ya Reka udah nganterin gue" ucap Alyssa sambil tersenyum.
"Iya sama sama, sans aja sama gue mah" ucap Reka.
Sesampainya di ruang guru Reka pun langsung meninggalkan Alyssa. Alyssa masuk ke ruang guru dan mencari kepala sekolah untuk menanyakan kelasnya.
"Assalamualaikum bu" ucap Alyssa sangat sopan.
"Waalaikumsalam, ada apa ya" balas bu guru.
"Hmm.. Saya mau bertemu dengan bapak kepala sekolah bu" ucap Alyssa sopan.
Bu guru pun langsung menunjuk ke arah kanan.
"Terimakasih bu" ucap Alyssa sambil mencium tangan bu guru.
"Iya" balas bu guru.
Setelah bertemu bapak kepala sekolah, alyssa langsung diajak ke kelas yang akan dia tempati. Yaitu di kelas 11 Ipa 1.
"Assalamualaikum. Anak-anak kita kedatangan murid baru disini, Silahkan nak memperkenalkan diri." ucap pak kepsek.
Alyssa pun langsung memperkenalkan dirinya.
"Hai alyssa" ucap anak-anak yang ada dikelas.
Pak kepsek langsung menyuruh Alyssa duduk dibangku yang masih kosong.
KAMU SEDANG MEMBACA
VERALY [√ Selesai]
Historia CortaKarena Novel Alyssa bisa jadian sama Vernon. Terimakasih sebelumnya sudah membaca cerpen VERALY ini, ini adalah cerpen pertama yang aku buat, dan maaf kalau ceritanya nggak jelas dan masih banyak salahnya. Vernon cowok jutek, dingin, pintar fisika...